Pasangan Dadang-Sahrul Yakin Mayoritas Warga Kabupaten Bandung Memilih Paslon 03

- 9 Desember 2020, 15:31 WIB
Calon bupati Bandung nomor urut 03, Dadang mencoblos di TPS 24 desa Tegalluar kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung.
Calon bupati Bandung nomor urut 03, Dadang mencoblos di TPS 24 desa Tegalluar kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung. /BUDI SATRIA-PRFM

PRFMNEWS – Pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan mengaku yakin 55 persen warga Bandung memilih dirinya pada kontestasi Pilkada tahun ini. Calon bupati Bandung nomor urut 03, Dadang sendiri mencoblos di TPS 24 desa Tegalluar kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung.

“Insya Allah saya optimis angka yang raih di sekitar 55 persen kita akan mendapatkan kontestasi pemilih di Kabupaten Bandung,” jelasnya saat ditemui wartawan pascapencoblosan, Rabu 9 Desember 2020.

Menurutnya, warga Kabupaten Bandung berharap akan adanya perubahan. Hal itulah yang menjadi alasan Dadang yakin kalau dirinya bersama sang wakil, Sahrul Gunawan akan memenangkan Pilkada kali ini.

Baca Juga: Pemerintah Prioritaskan Petugas Kesehatan saat Vaksinasi

"Kalau saya lihat dari masyarakat ingin ada perubahan. Kabupaten Bandung saya kira sudah waktunya untuk dilakukan perubahan," kata dia.

Ia pun berharap, masyarakat Kabupaten Bandung dapat senantiasa menerapkan protokol kesehatan.

“Sudah melaksanakan hak pilih yang seperti yang dijadwalkan oleh KPPS. Mudah-mudahan masyarakat Kabupaten Bandung menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Baca Juga: Pantau Pilkada di Kabupaten Tasikmalaya, Wagub Jabar Sebut Protokol Kesehatan Dijalankan dengan Baik

Diketahui, Kabupaten Bandung pada Pilkada kali ini terdapat 6.874 tempat pemungutan suara (TPS) yang ada di 31 Kecamatan di Kabupaten Bandung dengan kurang lebih 61 ribu petugas KPPS.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x