9 Kedai Mie Legendaris di Bandung yang Tetap Eksis Sampai Sekarang, Cocok Dijadikan Pilihan Saat Libur Panjang

- 23 Mei 2024, 20:00 WIB
Rekomendasi kedai mie enak di Kota Bandung
Rekomendasi kedai mie enak di Kota Bandung /Instagram @jastipbysg

Warung yang lahir sejak 1950-an ini sangat terkenal dengan harga menunya yang setinggi langit. Mahalnya harga makanan di warung tersebut justru membuat masyarakat penasan seperti apa sih rasanya?

Mie Linggarjati menggunakan mie dengan tekstur lembut dan halus. Rasanya bisa pilih yang manis atau gurih. Aromanya wangi dan bikin berselera.

Satu mangkuk mie ayam biasanya disajikan terpisah dengan kuah kaldu. Rasa gurihnya cukup kuat dan porsinya juga ngenyangin.

Selain Mie Ayam, di sini tersedia Mie Baso, Mie Pangsit, dan Mie Babat. Harganya memang lumayan mahal, tapi sepadan dengan rasa yang ditawarkan.

- Alamat: Jl. Balonggede No.1, Balonggede, Kec. Regol, Kota Bandung

- Jam Operasional: Setiap hari, 08.30-19.00 WIB.


3. Mie Baso Akung

Bakmi legendaris di Bandung ini menjadi salah satu destinasi kuliner wajib, khususnya bagi para bakmi lovers. Menu andalan mereka di sini bakmi ayam dengan topping ceker yang lembut.

Didirikan pada tahun 1996, kedai yang terletak di jalan Lodaya itu punya menu yang wajib kamu coba, yaitu mie yamin dengan BPTSC (Bakso, Pangsit, Tahu, Siomay, Ceker). Range harga makanan di Mie Baso Akung ini sekitar 17 ribu sampai 40 ribuan.

Pilihan mie yang tersedia di Mie Baso Akung adalah mie dan bihun. Versi yamien ada tiga rasa, yaitu asin, sedang, dan manis. Pilihan toppingnya baso, pangsit, siomay, tahu, dan ceker.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah