Fasilitas Menarik di Taman Seribu Cahaya Sumedang yang Baru Diresmikan Ridwan Kamil

- 15 Agustus 2023, 14:00 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat meresmikan destinasi wisata baru di kawasan Bendungan Jatigede Menara Kujang Sapasang dan Taman Seribu Cahaya.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat meresmikan destinasi wisata baru di kawasan Bendungan Jatigede Menara Kujang Sapasang dan Taman Seribu Cahaya. /kabar-priangan.com/DOK/

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan satu tempat wisata baru yang berlokasi di kawasan Bendungan Jatigede, Kabupaten Sumedang, Minggu 13 Agustus 2023.

Taman Seribu Cahaya merupakan destinasi wisata baru di kawasan Bendungan Jatigede yang diresmikan Ridwan Kamil pada hari yang sama dengan peresmian Menara Kujang Sapasang.

Sejumlah fasilitas menarik di Taman Seribu Cahaya yang lokasinya masuk ke wilayah Desa Pakualam dan Karang Pakuan, Kecamatan Darmaraja ini diungkap pula oleh Ridwan Kamil saat peresmian.

Baca Juga: Selain Menara Kujang Sapasang, Ridwan Kamil Resmikan Tempat Wisata Baru Lain di Sumedang

Ridwan Kamil menyebut Taman Seribu Cahaya akan dikelola oleh pihak swasta yaitu The Lodge. Ia pun menargetkan taman ini menjadi destinasi wisata berkelas dunia dengan sederet fasilitas unggulan yang dipersiapkan.

Setelah diresmikan, fasilitas di Taman Seribu Cahaya akan terus ditambah dan dipersiapkan untuk digelar event paralayang skala internasional.

Menurutnya, ini menjadi salah satu upaya menyiapkan Taman Seribu Cahaya sebagai destinasi wisata kelas dunia.

"Ini belum final, akan dilanjutkan (penambahan fasilitas) sampai suatu hari orang ke sini akan melihat world class destination," kata Kang Emil.

Baca Juga: Pengakuan Ketua RT di Bekasi soal Sosok Oknum Pegawai KAI Ditangkap Densus 88

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x