Cara Dapat Tiket Murah AirAsia untuk Liburan ke 19 Rute Luar Negeri di 2023-2024 dari Jakarta hingga Bali

- 14 Juli 2023, 12:30 WIB
Pesawat AirAsia.
Pesawat AirAsia. /Pikiran Rakyat/Tati Purnawati/



PRFMNEWS – Promo tiket pesawat AirAsia harga murah untuk perjalanan internasional menawarkan diskon atau potongan harga sebesar 20 persen melalui program ASAF 2023 yang berlaku mulai bulan Juli ini.

Promo diskon tiket pesawat Air Asia sebesar 20 persen rute terbang ke luar negeri ini berlaku untuk jadwal atau tanggal keberangkatan pada tahun 2023 dan 2024.

AirAsia menyiapkan tiket murah usai mendapat diskon 20% ini untuk 19 rute penerbangan tujuan ke luar negeri dengan keberangkatan dari bandara di Jakarta, Surabaya, Bali, dan Medan.

Sebanyak 19 rute luar negeri yang bisa dikunjungi oleh penumpang AirAsia dengan memanfaatkan tiket promo diskon 20% ini, antara lain Perth (Australia), Singapura, Bangkok (Thailand), Kuala Lumpur (Malaysia), Phnom Penh (Kamboja), hingga Kuching (Malaysia), dan rute lainnya.

Baca Juga: Promo Pesawat AirAsia Terbaru 2023-2024, Diskon Tiket ke 19 Rute Luar Negeri Bangkok hingga Australia

Cara beli tiket murah AirAsia untuk jadwal keberangkatan tahun 2023 dan 2024 ini bisa dipesan online melalui airasia Superapp, airasia.com, biro perjalanan online, dan agen penjualan tiket resmi lainnya.

Tiket promo pesawat AirAsia dengan tarif lebih murah setelah mendapat diskon 20% ini dapat digunakan untuk jadwal terbang pada tanggal 4 September 2023 hingga 31 Maret 2024.

Periode pemesanan tiket murah AirAsia untuk penerbangan rute luar negeri dari Jakarta, Surabaya, Medan dan Bali ini sudah dibuka sejak tanggal 10 sampai 16 Juli 2023.

Penerbangan AirAsia rute internasional yang berlaku tiket promo ini akan menggunakan pesawat jenis Airbus A320 berkapasitas 180 penumpang.

Baca Juga: PROMO AirAsia! Tiket Murah Mulai Rp14.000, Jadwal Terbang 2023 hingga 2024 ke Berbagai Rute Menarik

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x