Ramadhan di Bandung? Ini 6 Surga Berburu Takjil-Makanan Berat untuk Buka Puasa yang Bisa Bikin Kalap Mata

- 6 April 2023, 09:20 WIB
Rekomendasi tempat berburu takjil dan makanan berat untuk berbuka puasa di Bandung
Rekomendasi tempat berburu takjil dan makanan berat untuk berbuka puasa di Bandung /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS – Tempat jualan jajanan takjil serba manis hingga makanan berat yang mengenyangkan perut jadi incaran umat muslim selama bulan puasa Ramadhan.

Termasuk di Kota Bandung, terdapat sejumlah tempat berburu takjil dan makanan berat yang cocok didatangi saat ngabuburit jelang waktu berbuka puasa Ramadhan 2023.

Setidaknya ada rekomendasi lokasi membeli takjil seperti camilan hingga minuman manis sampai dengan makanan berat nan enak di pusat Kota Bandung yang bisa Anda datangi saat ngabuburit.

Baca Juga: Ada Rekayasa Lalin di Lampu Merah Santa Jakarta Mulai Hari ini, Rute Bus TransJakarta Ikut Berubah

Bagi sebagian warga Bandung, rekomendasi tempat berburu takjil dan makanan berat ini mungkin sudah tak asing lagi.

Tapi, bagi Anda perantau baru atau wisatawan yang sedang berada di Kota Kembang ini tentu bisa dicatat sebagai alternatif tempat ngabuburit di sore hari selama Ramadhan sambil berburu takjil hingga kuliner lainnya.

1. Jalan Dipatiukur (DU)

Bagi sejumlah mahasiswa Unikom, ITHB, ITB dan lainnya yang berada di sekitar Jalan Dipatiukur (DU) tentu sudah tidak asing lagi dengan beraneka ragam jajanan takjil yang buka sore hari di bulan Ramadhan.

Bahkan para penjual aneka takjil hingga makanan berat mulai dari PKL hingga kafe dan resto yang menjajakan beragam menu nusantara hingga western lengkap tersedia di sepanjang Jalan DU ini.

Baca Juga: Tak Jadi 10 April, Tanggal Pembebasan Anas Urbaningrum Diundur

Tak hanya di Jalan DU, pemburu takjil juga bisa mengeksplor kawasan Pasar Simpang Dago hingga Jalan Tubagus Ismail Raya dan Sekeloa untuk mencari pilihan menu takjil dan makanan berat sesuai selera.

Dari mulai es pisang ijo, es campur, kolak, gorengan, roti bakar, martabak, pempek, sampai berbagai menu olahan ayam, sate, nasi Padang dan masih banyak lagi bisa ditemukan di sini.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x