Liburan ke Bandung Bareng Keluarga? Yuk Main ke Wisata Seni dan Edukasi Dekat Stasiun Kiaracondong

- 23 Desember 2022, 10:38 WIB
Kampung keramik di Kiaracondong.
Kampung keramik di Kiaracondong. /Diskominfo Kota Bandung/

PRFMNEWS – Tidak hanya alam, Kota Bandung juga punya tempat wisata seni dan edukasi yang cocok dikunjungi saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/2023 bersama keluarga.

Lokasi destinasi wisata seni dan edukasi untuk liburan di Kota Bandung ini juga tergolong mudah dijangkau karena terletak dekat dengan Stasiun Kereta Api Kiaracondong.

Anda dan keluarga bakal mendapatkan pengalaman baru liburan di Kota Bandung ketika berkunjung ke tempat wisata seni dan edukasi yang berada di kawasan Kiaracondong ini.

Wisata tradisional yang siap memberikan pengalaman berbeda saat berlibur ke Kota Bandung ini dikenal sebagai sentra keramik Kiaracondong.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lokasi Museumdate di Kota Bandung, Bikin Kencan Kamu Lebih Bermanfaat dengan Belajar Sejarah

Terletak di Jalan Stasiun Kiaracondong Lama, Kota Bandung, setra keramik ini sudah berdiri sejak 1991 dan masih eksis hingga kini meski sempat jatuh bangun seiring perkembangan zaman.

Sentra keramik Kiaracondong ini dimiliki dan dikelola oleh Dikdik. Ia merupakan generasi ketiga penerus kerajinan khas dari tanah liat ini.

Dikdik menceritakan bahwa sentra keramik Kiaracondong ini awalnya memiliki cukup banyak pengrajin, hingga akhirnya perlahan berkurang akibat persaingan.

"Dulu, di sini ada 30 pengrajin. Tapi sekarang sisa satu, saya saja. Mungkin karena lemah dalam persaingan atau tidak memahami produksinya," akunya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x