Balai Kota Bandung 'Diserang' Pedagang Batagor dan Seblak

- 24 Oktober 2021, 18:01 WIB
Pedagang batagor di Balai Kota Bandung, Minggu 24 Oktober 2021
Pedagang batagor di Balai Kota Bandung, Minggu 24 Oktober 2021 /Humas Bandung.

PRFMNEWS - Pedagang batagor dan seblak 'menyerang' Balai Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu 24 Oktober 2021.

Para pedagang batagor dan seblak ini datang ke Balai Kota Bandung untuk membuka lapak dagang.

Sebab Pemerintah Kota Bandung menggelar acara "Bandung Seuhaahh, Parade Batagor, Seblak, dan Kuliner Kota Bandung" di Balai Kota Bandung.

Acara tersebut merupakan Kegiatan Promosi Bagi Pedagang kaki Lima (PKL) kuliner Binaan Satgasus PKL Kota Bandung yang diinisiasi oleh Dinas Koperasi dan UKM Kota Bandung dalam bentuk pameran kuliner. Batagor dan seblak tersebut juga dibagikan untuk 5 Panti Asuhan melalui Gojek.

Baca Juga: Daftar Sekolah di Bandung yang Hentikan Sementara PTM

Wali Kota Bandung Oded M Danial menyapa langsung para pedagang batagor dan seblak di Balai Kota Bandung, Minggu 24 Oktober 2021
Wali Kota Bandung Oded M Danial menyapa langsung para pedagang batagor dan seblak di Balai Kota Bandung, Minggu 24 Oktober 2021 /Humas Bandung.

Pada kesempatan tersebut ada juga pemberian kompor kepada para PKL kuliner dan pemberian BPJS Ketenagakerjaan yang digratiskan pada 3 bulan pertama sebagai asuransi jika terjadi kecelakaan terhadap PKL saat berjualan.

Wali Kota Bandung, Oded M. Danial, Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, Ketua TP PKK Kota Bandung, Siti Muntamah beserta wakilnya Yunimar Mulyana, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Bandung, Cici Ema Sumarna, serta beberapa Kepala Dinas juga turut hadir dan mencicipi kuliner pada kegiatan tersebut.

Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka meningkatkan pemulihan ekonomi di Kota Bandung yang saat ini telah berada pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Humas Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah