Indonesia Masih Punya Peluang Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17, Begini Syaratnya

- 17 November 2023, 10:30 WIB
Kalah dari Maroko, Timnas Indonesia U-17 Masih Berpeluang Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17.
Kalah dari Maroko, Timnas Indonesia U-17 Masih Berpeluang Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17. /Doc. LOC WCU17/NFL/

PRFMNEWS - Timnas Indonesia U-17 harus menelan pil pahit usai dikalahkan Maroko U-17 dalam pertandingan terakhir penyisihan grup A Piala Dunia U-17 di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya Kamis, 16 November 2023 malam kemarin.

Dalam pertandingan tersebut tim yang dilatih Bima Sakti itu kalah dengan skor telak 1-3 dan hasil itu menjadi kekalahan pertama Timnas Indonesia U-17.

Dengan adanya hasil itu, Indonesia hanya mampu mengumpulkan poin 2 hasil dari dua kali imbang dan satu kali kalah. Hasil ini membuat Indonesia menempati posisi 3 di tabel klasemen akhir grup A.

Baca Juga: Di Masa Jeda Internasional ini Persib Fokus Pulihkan Kebugaran Pemain

Kendati begitu, Timnas Indonesia U-17 masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu dari empat tim posisi 3 terbaik.

Kini, di antara 6 negara yang bertengger di posisi 3 di 6 grup, Indonesia berada di peringkat 4 yang merupakan batas akhir menjadi tim yang lolos ke 16 besar sebagai peringkat 3 terbaik.

Lolos atau tidaknya Indonesia ke babak 16 besar ditentukan dengan hasil pertandingan hari ini.

Baca Juga: Sekou Sylla Resmi Dikenalkan Sebagai Penyerang Anyar Persikab Bandung

Pada hari ini, Korea Selatan yang belum meraih poin yang berada di Gruo E dan Meksiko dengan 1 poin di Grup F harus kalah.

Jika kedua tim itu kalah maka tidak bisa menggeser posisi Indonesia di klasemen tim peringkat ketiga.

Korea Selatan bakal berjumpa dengan Burkina Faso, sementara Meksiko menghadapi Selandia Baru dalam laga terakhir grup hari ini.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah