Praveen Jordan dan Melati Daeva Gagal Bertolak ke German Open 2022

- 5 Maret 2022, 19:45 WIB
Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti/Tangkapan Layar YouTube Bangku Penonton
Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti/Tangkapan Layar YouTube Bangku Penonton /

PRFMNEWS - Praveen Jordan dan Melati Daeva gagal bertolak turnamen ke German Open 2022.

Praveen Jordan dan Melati Daeva merupakan atlet ganda campuran Indonesia yang saat ini dinaungi oleh PB Djarum.

Sebelumnya, Praveen Jordan dan Melati Daeva akan mengikuti tur Eropa mulai bulan Maret 2022 ini yang diawali turnamen German Open 2022.

Namun, hal tersebut harus pupus dikarenakan Praveen Jordan dan Melati terkonfirmasi positif Covid-19 jelang keberangkatan menuju Jerman.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh Hari Ini, Kick Off Mulai Jam 20.45 WIB

Selain Praveen dan Melati, ganda campuran lainnya Gloria dan Dejan juga terkonfirmasi positif Covid-19. Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua PB Djarum, Yoppy Rosimin.

“Empat pemain dinyatakan positif Covid-19 pada tes sebelum keberangkatan. Kondisi mereka semua dalam keadaan baik dan tanpa gejala. Saat ini kami fokus untuk proses pemulihan mereka terlebih dulu,” kata Yoppy Rosimin, Ketua PB Djarum yang dikutip oleh prfmnews hari ini, Sabtu, 5 Maret 2022.

Praveen/Melati dan Dejan/Gloria masih akan dipantau perkembangannya karena akan ada tur Eropa lainnya yaitu All England dan Swiss Open.

Baca Juga: BREAKING NEWS Pohon Tumbang Timpa Mobil Xpander di Kota Bandung, Begini Kondisi Pengemudi dan Penumpang

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x