Jadwal Hong Kong Open 2023: 7 Wakil Indonesia akan Bertanding di Babak 32 Besar Hari ini

12 September 2023, 14:30 WIB
Hong Kong Open 2023 Badminton Mulai Jam Berapa? Cek Jadwal Lengkap dan Link Live Streaming Berikut! / Instagram @nova88my/

PRFMNEWS - Sebanyak tujuh wakil Indonesia akan mewarnai laga babak 32 besar pertandingan badminton Hong Kong Open 2023.

Jadwal Hong Kong Open 2023 dimulai hari ini Selasa, 12 September 2023 yang diselenggarakan di Hing Kong Coliseum, Hong Kong pada pukul 15.00 WIB.

Hari pertama Hong Kong Open 2023 ini, tujuh wakil Indonesia yang bermain pada turnamen World Tour Super 500 merupakan pasangan ganda putra dan putri.

Baca Juga: Tak Hanya Persib dan Persikab, PSKC Cimahi Juga Akan Berkandang di GBLA

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi ganda Taiwan Su Ching Heng/Ye Hong Wei.

Kemudian Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akan berhadapan dengan pasangan kuda hitam Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Selanjutnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang didapuk sebagai unggulan 6 akan berhadapan dengan wakil China Taipei, Chang Ko-Chi/Po Li-Wei.

Ada pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang akan melawan Ayato Endo/Yuta Takei dari Jepang.

Baca Juga: Pemkot Bandung Buka Pendaftaran Pelatihan Konveksi Kaos Gratis Berlangsung Offline Selama 3 Hari

Sedangkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan berhadapan dengan pasangan Malaysia Junaidi Arif/Roy King Yap.

Sementara itu, kedua pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan saling berhadapan untuk memperebutkan tiket ke babak dua di 16 besar.

Laga turnamen Hong Kong Open 2023 hari ini bisa disaksikan melalui live streaming kanal YouTube BWF TV atau lewat siaran langsung iNews TV.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler