Gatot Nurmantyo Tidak Hadir, Tapi Mau Terima Bintang Mahaputera dari Presiden Jokowi

- 11 November 2020, 12:26 WIB
Gatot Nurmantyo.
Gatot Nurmantyo. /ANTARA/Zuhdiar Laeis/

PRFMNEWS - Presiden Joko Widodo menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera dan Bintang Jasa kepada para pejabat negara atau mantan pejabat negara Kabinet Kerja 2014-2019, dan ahli waris dari tenaga medis serta tenaga kesehatan yang gugur dalam menangani Covid-19.

Mantan Panglima TNI, Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo masuk dalam satu di antara orang yang menerima Bintang Mahaputera tersebut. Namun, Gatot tidak hadir dengan beberapa alasan. Kendati demikian, Gatot bersedia menerima tanda kehormatan tersebut.

Hal ini diungkapkan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD di Istana Negara, Rabu 11 November 2020 dikutip dari ANTARA.

 

Baca Juga: Perludem Ungkap Politik Uang Saat Pilkada 2020 di Tengah Pandemi Berpotensi Meningkat

"Dalam suratnya, Gatot Nurmantyo itu menyatakan menerima pemberian bintang jasa ini, tetapi beliau tidak bisa hadir karena beberapa alasan, pertama karena alasan Covid-19," kata Mahfud.

Terkait alasan Gatot, Mahfud menjelaskan, pemerintah justru membagi dua sesi upacara pemberian tanda kehormatan ini.

Ia menuturkan, sesi pertama dilakukan pada Agustus 2020, dan kedua pada 11 November 2020 ini. Hal tersebut untuk mengurangi potensi terjadinya kerumunan dan untuk mengurangi risiko penularan Covid-19.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x