Banyak Kasus Begal Sepeda di Jakarta, Polda Metro Jaya Minta Masyarakat Lapor ke Polisi

- 29 Oktober 2020, 15:48 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus.*
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus.* //Instagram humas.pmj

PRFMNEWS – Belakangan ini kasus begal sepeda saat ini cukup marak terjadi, khususnya di DKI Jakarta. Hal tersebut dilihat dari kasus begal sepeda yang dilaporkan ke Polda Metro Jaya khususnya selama bulan Oktober 2020.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Yusri Yunus menyatakan pada Oktober ini pihaknya sudah mendapati 5 laporan kasus. Karenanya ia meminta warga untuk melaporkan langsung kepada polisi jika ditemukan adanya kasus serupa.

“Yang melapor Oktober saja ada sekitar 5 kasus. Ini kita dalami dan ada 1 kasus yang sudah ditangkap,” ungkap Yusri dalam siaran pers, Kamis 29 Oktober 2020.

Baca Juga: Update Penularan Corona di Indonesia Per Hari Ini, Total Positif Aktif Capai 404.048 Kasus

Dalam hal ini, ia menyampaikan dari salah satu tersangka yang berhasil diamankan mengaku telah melakukan pembegalan sepeda lebih dari satu kali.

Yusri menyatakan laporan yang diterima kepolisian dapat mempermudah pelacakan dan penyelidikan pelaku pembegalan.

"Kepada masyarakat yang menjadi korban pembegalan sepeda agar melapor ke polisi. Hal itu akan membantu proses penyelidikan dalam rangka mengejar para pelakunya," imbaunya.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x