Ingin Dapatkan Kuota Internet Gratis untuk Belajar Online? Ini Jadwal dan Cara Dapatkannya

- 9 Oktober 2020, 12:50 WIB
Bantuan kuota data internet kemdikbud untuk program PJJ.
Bantuan kuota data internet kemdikbud untuk program PJJ. /Tangkap Layar kemdikbud.go.id/

PRFMNEWS - Hingga saat ini proses pembelajaran baik di tingkat sekolah dasar menengah hingga perguruan tinggi masih dilakukan secara daring atau online. Maka dari itu, kementerian pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud) membagikan kuota internet gratis untuk mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) bagi para pelajar PAUD, SD, SMP, SMA/SMK, mahasiswa, guru, dan juga dosen.

Batuan ini sudah diberikan sejak September lalu. Di bulan Oktober ini pengiriman kuota internet gratis akan dilakukan dua tahap yakni pada 22 sampai 24 Oktober 2020 dan juga pada 28 sampai 30 Oktober 2020.

Adapun cara mendapatkan kuota internet gratis ini caranya adalah , satuan pendidikan/lembaga penyelenggara pendidikan PAUD serta jenjang pendidikan dasar dan menengah harus mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan terdaftar di aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Baca Juga: Ini Jadwal Pengiriman Kuota Internet Gratis Bulan Oktober dan Juga Cara Daftarnya

Setelah itu, operator satuan pendidikan memastikan diri sudah terdaftar di Jaringan Pengelola Data Pendidikan dan Kebudayaan (https://sdm.data.kemdikbud.go.id), menginput data nomor ponsel pendidik dan peserta didik di aplikasi Dapodik.

Kuota yang dibagikan dibagi menjadi dua jenis yakni kuota umum dan juga kuota belajar. Sementara besaran kuotanya setiap jenjang pendidikan berbeda-beda yakni sebagai berikut:

Baca Juga: GPBSI Apresiasi Kebijakan Oded Izinkan Bioskop Beroperasi Mulai Hari Ini

Peserta Didik Jenjang PAUD 20 GB/bulan
5 GB Kuota Umum
15 GB Kuota Belajar
4 Bulan Durasi Bantuan

Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah 35 GB / bulan
5 GB Kuota Umum
30 GB Kuota Belajar
4 Bulan Durasi Bantuan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x