Besok Ada Gerakan Pangan Murah di Yogyakarta Jual Beras dan Bahan Pokok Lain, Ini Jadwal dan Lokasinya

- 12 Maret 2024, 21:00 WIB
Beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP)
Beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) /Juliadi/

YOGYAKARTA, PRFMNEWS – Pada awal Ramadhan 1445 H, Pemerintah Daerah (Pemda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar event Gerakan Pangan Murah pada Rabu 13 Maret 2024 yang dapat dikunjungi secara gratis.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah 2024 oleh Pemda DIY yang menyediakan berbagai bahan pangan mulai dari beras, minyak goreng, telur ayam, daging sapi, daging ayam, dan lainnya ini terbuka untuk umum.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Humas Pemda DIY (@humasjogja)

Lokasi pelaksanaan Gerakan Pangan Murah di bulan Ramadhan 2024 juga masih merupakan rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) Daerah Istimewa Yogyakarta ini bertempat di Halaman Parkir Stadion Mandala Krida.

Baca Juga: Bazar Ramadhan 2024 di Bandung, Ada Beras Murah dan Puluhan Booth UMKM Periode Maret-April

Jadwal digelarnya Gerakan Pangan Murah dalam rangkaian acara HUT DIY ini akan berlangsung pada Rabu besok mulai pagi hari tepatnya dari jam 08.00 sampai selesai.

“Berbagai bahan pangan yang tersedia yakni mulai dari beras medium, beras premium, minyak goreng, gula pasir, bawang merah, bawang putih, garam, telur ayam, daging sapi, daging ayam, aneka produk olahan hingga frozen food, yang akan dijual dengan harga di bawah harga pasar Lur,” tulis keterangan unggahan di akun Instagram Humas Pemda DIY. ***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah