Ketentuan Pemesanan Tiket Kereta Api Lebaran 2024 yang Dibuka Mulai Hari ini

- 15 Februari 2024, 09:00 WIB
Ilustrasi penumpang kereta. PT KAI tambah perjalanan kereta di masa long weekend libur isra miraj dan imlek 2024.
Ilustrasi penumpang kereta. PT KAI tambah perjalanan kereta di masa long weekend libur isra miraj dan imlek 2024. /PT KAI/


PRFMNEWS - PT KAI membuka penjualan tiket KA Lebaran 2024 mulai hari ini Kamis, 15 Februari 2024 atau mulai dari H-45 Lebaran.

Merujuk pada SKB 3 Menteri, Hari Raya Idul Fitri diperkirakan akan jatuh pada 10/11 April 2024. Sebagaimana disampaikan PT KAI pembelian tiket KA lebaran dapat dipesan mulai H-45 lebaran.

Sehingga, bagi masyarakat yang ingin membeli tiket KA lebaran dengan keberangkatan tanggal 31 Maret 2024 (H -10), pemesanan dibuka mulai hari ini.

Baca Juga: Pesan KAI Bagi Calon Penumpang Kereta Lebaran 2024, Simak Sebelum Beli Tiket Mulai Hari Ini

Sedangkan bagi yang ingin memesan H-9 hingga H-1 maka dapat menyesuaikan dengan jadwal berikut:

  • Keberangkatan 1 April 2024, Pemesanan 16 Februari 2024 (H-9)
  • Keberangkatan 2 April 2024, Pemesanan 17 Februari 2024 (H-8)
  • Keberangkatan 3 April 2024, Pemesanan 18 Februari 2024 (H-7)
  • Keberangkatan 4 April 2024, Pemesanan 19 Februari 2024 (H-6)
  • Keberangkatan 5 April 2024, Pemesanan 20 Februari 2024 (H-5)
  • Keberangkatan 6 April 2024, Pemesanan 21 Februari 2024 (H-4)
  • Keberangkatan 7 April 2024, Pemesanan 22 Februari 2024 (H-3)
  • Keberangkatan 8 April 2024, Pemesanan 23 Februari 2024 (H-2)
  • Keberangkatan 9 April 2024, Pemesanan 24 Februari 2024 (H-1)

Baca Juga: War Tiket Kereta Lebaran 2024 Mulai 15 Februari, KAI Ungkap Rincian Jadwal, Cara dan Syarat Belinya

Vice President Public Relations PT KAI Joni Martinus meminta masyarakat agar teliti dalam memasukan tanggal dan rute perjalanan sebelum memesan tiket.

"Kami mengingatkan kepada pelanggan agar teliti dalam memasukkan tanggal, memilih rute, dan memasukkan data diri pada saat melakukan pemesanan. Rencanakan perjalanan sebaik mungkin termasuk estimasi waktu perjalanan menuju ke stasiun agar tidak tertinggal keretanya," ujarnya.

Selain itu, saat ini KAI telah menetapkan sistem antrean di aplikasi Access by KAI dan Web KAI. Apabila terjadi kepadatan, pemesan akan diarahkan ke sistem antrean, dan saat gilirannya tiba diarahkan kembali ke sistem pemesanan.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x