Pesan KAI Bagi Calon Penumpang Kereta Lebaran 2024, Simak Sebelum Beli Tiket Mulai Hari Ini

- 15 Februari 2024, 06:30 WIB
Ilustrasi kereta api.
Ilustrasi kereta api. /dok PT KAI Daop 2 Bandung

PRFMNEWS – PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyampaikan pesan khusus bagi calon penumpang kereta api (KA) masa arus mudik dan arus balik periode Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M. Pesan ini ditujukan kepada mereka yang akan melakukan pemesanan tiket perjalanan KA masa Angkutan Lebaran 2024.

Sebelum pesan dan beli tiket kereta api masa Lebaran Idul Fitri 2024, PT KAI meminta agar calon penumpang memperhatikan beberapa hal penting termasuk rencana jadwal hingga estimasi waktu perjalanan untuk menuju stasiun keberangkatan KA yang akan ditumpangi.

“Kami mengingatkan kepada pelanggan agar teliti dalam menginput tanggal, memilih rute, dan memasukkan data diri pada saat melakukan pemesanan (tiket KA Lebaran 2024). Rencanakan perjalanan sebaik mungkin termasuk estimasi waktu perjalanan menuju ke stasiun agar tidak tertinggal keretanya," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam keterangan resmi, Rabu 14 Februari 2024.

Baca Juga: Pindah Jualan ke Lokasi Baru, Pedagang Kue Subuh di Kota Bandung Akui Makin Diserbu Pembeli

Joni menambahkan, jadwal penjualan tiket kereta api pada periode Angkutan Lebaran 2024 dibuka KAI mulai hari ini, Kamis 15 Februari 2024 atau H-45 untuk keberangkatan 31 Maret 2024 atau H-10 Idul Fitri 1445 H.

Pemesanan tiket KA Lebaran 2024 yang sudah bisa dibeli mulai 15 Februari dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Access by KAI, Call Center 121, aplikasi Online Travel Agent (OTA), dan mitra resmi penjualan lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

"KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan kepada pelanggan dengan memanfaatkan teknologi terkini dan menjaga tingkat keamanan data serta informasi," kata Joni.

Baca Juga: Kemacetan Sekitar Pasar Ujungberung Segera Diatasi, Pemkot Bandung Akan Terapkan Sejumlah Solusi ini

Sedangkan cara pembelian tiket secara offline melalui loket di stasiun, lanjut Joni, hanya melayani penjualan tiket go show dengan ketentuan mulai dari 3 (tiga) jam sebelum waktu keberangkatan kereta api pada hari H.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x