Cerita Akun Instagram Miliknya Sempat Kena Hack, Mahfud MD: Pelaku Posting Satu Video

- 18 Januari 2024, 16:30 WIB
Cawapres Mahfud MD
Cawapres Mahfud MD /ANTARA

PRFMNEWS - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD angkat bicara mengenai akun media sosial Instagram (IG) miliknya sempat kena hack atau diretas oleh orang tidak bertanggung jawab pada Selasa, 16 Januari 2024.

Mahfud MD mengatakan saat akun Instagram miliknya diretas selama setengah hari, pelaku atau hacker sempat mengunggah satu konten video. Namun menurutnya, konten tersebut tidak memiliki muatan bersifat politik apapun.

"Itu hanya setengah hari. Hanya sempat mem-posting (menggungah) satu gambar (video) yang juga tidak punya nilai politis apa-apa." kata Mahfud, Kamis 18 Januari 2024.

Baca Juga: 72 Masinis Jalani Latihan Operasikan Kereta Cepat Whoosh

Mahfud memastikan saat ini akun Instagram @mohmahfudmd miliknya sudah normal dan sepenuhnya berada di bawah kendalinya.

Mahfud menegaskan tidak berencana mengusut siapa pelaku peretasan akun media sosialnya tersebut. Menurut dia, peretasan itu pun tidak menjadi pembahasan di internal pemerintah.

"Nggaklah, yang kayak begini sudah banyak. Sudah tahu, Pemerintah sudah tahu. Banyak kayak gini sejak dulu. Politikus banyak, tokoh-tokoh figur publik juga banyak (pernah diretas). Itu biasa orang nakal begitu," ungkapnya.

Sebelumnya, akun media sosial Instagram @mohmahfudmd milik Mahfud MD pada Selasa, 16 Januari 2024 diretas dengan menampilkan video orang-orang menyundul bola berdurasi selama 12 detik.

Baca Juga: Pemkab Garut Ungkap Peredaran 1,6 Juta Batang Rokok Ilegal, Kerugian Negara Ditaksir Rp1,7 M

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah