Ganjar Respons Tuduhan Roy Suryo ke Gibran soal 3 Mic dan Alat Pengumpan di Telinga Saat Debat Cawapres

- 26 Desember 2023, 13:00 WIB
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD (kanan) bergandengan tangan usai mengikuti debat cawapres di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat, 22 Desember 2023.
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kiri), cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (tengah), dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD (kanan) bergandengan tangan usai mengikuti debat cawapres di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat, 22 Desember 2023. /Antara/Muhammad Adimaja/

PRFMNEWS – Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo menanggapi tudingan Roy Suryo terkait tiga mic (mikrofon) yang dipakai cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka pada saat debat perdana cawapres yang digelar KPU pada Jumat, 22 Desember 2023 malam.

Bahkan Roy Suryo dalam cuitannya di akun X miliknya menyebut Gibran memakai earphone atau lebih tepatnya disebut ear feeder atau alat pengumpan untuk membisikkan pernyataan melalui telinga.

Terkait 3 mic, Ganjar menegaskan bahwa ketiga peserta debat cawapres pada Jumat malam lalu, baik Muhaimin Iskandar, Gibran, dan Mahfud MD, memang diberi jatah masing-masing dipasangi tiga jenis mikrofon berbeda.

"Ada tiga (mik) memang, semuanya punya jatah yang sama. Jadi ada menempel di telinga, ada yang kemudian mikrofon yang dijepit (clip on) di baju, dan ada mikrofon yang dipegang (handheld)," kata Ganjar, dikutip prfmnews.id dari ANTARA, Senin 25 Desember 2023.

Baca Juga: Gibran Sebut Salah Satu Persoalan Perkotaan yang Harus Ditangani adalah Penataan Transportasi Umum

Adapun terkait rasa penasaran Roy Suryo yang ingin tahu alasan mengapa Gibran memakai ketiga mik yang disediakan tersebut hingga tudingan pakai ear feeder, ujar Ganjar, sebaiknya ditanyakan langsung kepada cawapres yang bersangkutan.

"Gampang saja, tanyakan saja orangnya," ucap Gubernur Jawa Tengah dua periode sejak 2013-2023 itu.

Ganjar berpandangan tiga mikrofon dipersiapkan penyelenggara sebagai back-up (cadangan) apabila saat proses jalannya debat ada salah satu mikrofon gangguan atau mati.

"Sebenarnya kalau saya ditanya, saya tidak tahu teknologi yang lebih canggih soal itu. Rasa-rasanya sih mereka menyiapkan tiga untuk cadangan, kalau satu tidak berfungsi masih ada pegangan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x