Kepala BSKDN Kemendagri Apresiasi Perkembangan Inovasi Kabupaten Sorong yang Makin Melejit

- 18 Oktober 2023, 11:17 WIB
Acara Peluncuran Laboratorium Inovasi (Labinov) Kabupaten Sorong di Distrik Aimas Sorong, Selasa, 17 Oktober 2023.
Acara Peluncuran Laboratorium Inovasi (Labinov) Kabupaten Sorong di Distrik Aimas Sorong, Selasa, 17 Oktober 2023. /Puspen Kemendagri/

PRFMNEWS - Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto Huntoyungo mengapresiasi perkembangan inovasi di Kabupaten Sorong yang dinilai semakin melejit. Hal itu diungkapkannya saat menjadi pembicara utama dalam acara Peluncuran Laboratorium Inovasi (Labinov) Kabupaten Sorong di Distrik Aimas Sorong, Selasa, 17 Oktober 2023.

Dalam paparannya, Yusharto mengatakan, pada tahun 2022 Kabupaten Sorong melaporkan 10 inovasi terbaiknya melalui Indeks Inovasi Daerah (IID) dengan total nilai 46,14.

Pada tahun 2023, inovasi yang dilaporkan meningkat menjadi 12 inovasi dan meraih skor IID 47,63. Sama seperti tahun sebelumnya, pada tahun 2023, Kabupaten Sorong juga masuk nominasi sebagai kabupaten terinovatif kategori daerah tertinggal.

Guna terus meningkatkan inovasi di wilayahnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sorong meluncurkan Labinov yang merupakan bentuk fasilitasi inovasi daerah oleh Lembaga Administrasi Negara (LAN).

Baca Juga: Mahfud MD Resmi Jadi Cawapres Pendamping Ganjar Pranowo

Melalui Labinov tersebut, Yusharto optimistis Kabupaten Sorong dapat berkontribusi meningkatkan daya saing dan pertumbuhan ekonomi nasional.

"Kami sangat mengapresiasi dan menghargai upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Sorong beserta jajarannya. Laboratorium inovasi ini menjadi inkubator untuk lahirnya inovasi-inovasi baru," jelas Yusharto.

Dalam kesempatan itu, Yusharto mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah mengirimkan tim validasi inovasi ke 43 daerah nominator termasuk Kabupaten Sorong.
Kegiatan validasi tersebut sangat penting karena akan menjadi nilai komposit dalam penentuan nilai akhir Innovative Government Award (IGA) Tahun 2023.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah