Ternyata Nama 9 Kereta Api ini Terinspirasi dari Raja-raja, Nomor 6 Beroperasi di Daop 2 Bandung

- 8 Agustus 2023, 18:00 WIB
KA Airlangga, salah satu kereta yang dinamai dari nama Raja di Indonesia.
KA Airlangga, salah satu kereta yang dinamai dari nama Raja di Indonesia. /Instagram @keretaapikita

PRFMNEWS – Beberapa nama kereta api (KA) yang dioperasikan PT KAI (Persero) ternyata ada yang berasal dari nama raja-raja di Nusantara, selain dari nama satwa mitologi, gunung, dan sungai.

Raja-raja di Nusantara ini diabadikan dalam nama kereta api yang beroperasi di Indonesia khususnya Pulau Jawa sebagai bentuk penghormatan KAI terhadap warisan sejarah.

KAI berharap, menamai sejumlah kereta api dengan nama-nama raja di Nusantara dapat mengingat kembali masa-masa kejayaan kerajaan yang dipimpin oleh mereka dan sebagai warisan budaya.

Baca Juga: Kecepatan Kereta akan Naik 160 Km/Jam, Masyarakat Wajib Lebih Waspada di Perlintasan Sebidang

Berikut sembilan kereta api yang nama-namanya diambil dari nama raja-raja di Nusantara, seperti dikutip prfmnews.id dari Instagram resmi KAI, Selasa 8 Agustus 2023.

1. KA Airlangga

KA Airlangga melayani relasi Pasar Senen-Surabaya Pasarturi PP. Airlangga sendiri adalah nama pendiri Kerajaan Kahuripan yang memerintah tahun 1009-1042. Di akhir masa pemerintahannya, ia membagi Kerajaan Kahuripan menjadi dua untuk kedua putranya, yakni Kerajaan Panjalu dan Janggala.

Nama Airlangga menjadi inspirasi untuk penamaan KA Airlangga yang resmi diluncurkan KAI pada 1 Oktober 2023 sebagai kereta api kelas ekonomi subsidi/PSO.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x