Presiden Jokowi akan Cek Jalan Rusak di Lampung Usai Diviralkan Bima

- 2 Mei 2023, 17:00 WIB
Presiden Jokowi berencana cek jalan rusak di Lampung
Presiden Jokowi berencana cek jalan rusak di Lampung /YouTube Sekretariat Negara

PRFMNEWS – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengunjungi Provinsi Lampung untuk mengecek langsung kondisi jalan rusak yang sempat viral diunggah ke TikTok oleh Bima Yudho Saputro.

Presiden Jokowi dijadwalkan cek langsung jalan rusak di Provinsi Lampung yang diviralkan oleh konten kreator Bima Yudho Saputro pada Rabu, 3 Mei 2023 besok.

Kedatangan Presiden Jokowi juga untuk melihat sejauh mana kebijakan pemerintah daerah dalam menangani masalah jalan rusak di wilayah Lampung.

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Bus dan Motor di Gedebage, Polisi Sebut Pemotor Terjatuh Lalu Tertabrak Bus

Info Jokowi akan bertolak ke Lampung untuk mengecek langsung kondisi jalan rusak pada Rabu besok disampaikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

“Gara-gara itu, kalau ada di medsos (media sosial) ramai, kita akan cek kebenaran dari policy, kebijakan dari pemerintah daerah dalam penanganan itu,” kata Menteri PUPR, Selasa 2 Mei 2023, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Menteri Basuki mengatakan akan mendampingi Presiden berkeliling untuk meninjau sekitar dua hingga tiga titik jalan yang rusak di wilayah Lampung.

Baca Juga: Bus Tabrak Pemotor di Gedebage, Korban Meninggal Dunia di Lokasi Kejadian

Sebelumnya, jalan rusak di Lampung menjadi sorotan publik usai kreator konten asal Kabupaten Lampung Timur, Bima Yudho Saputro, menyampaikan kritik soal pembangunan Lampung melalui Tiktok.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x