Ganjar Pranowo Diusung PDIP Sebagai Calon Presiden

- 21 April 2023, 14:03 WIB
Ganjar Pranowo diusung PDIP sebagai Calon Presiden dalam Pemilu 2024
Ganjar Pranowo diusung PDIP sebagai Calon Presiden dalam Pemilu 2024 /

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai Calon Presiden untuk menghadapi Pemilu 2024.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumkan langsung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden pada hari ini Jumat 21 April 2023, pukul 14.35 WIB.

Prosesi pengumuman PDIP mengusung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden dilangsungkan di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga: Sabtu Besok Ada 1.736 Lokasi Salat Idul Fitri di Kota Bandung

Baca Juga: 17 Orang Diamankan Polisi di Soreang Karena Konvoi Sambil Menyalakan Flare dan Petasan, Mayoritas Masih Anak

"Mentapkan Ganjar Pranowo, yang sekarang Gubernur Jawa Tengah, sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai Calon Presiden Republik Indonesia dari PDIP," tegas Megawati.

Ganjar Pranowo diumumkan sebagai Calon Presiden oleh PDIP setelah sholat Jumat.

Dengan pengumuman ini, PDIP sudah menentukan Calon Presiden penerus Joko Widodo. Setelah sebelumnya banyak isu beredar mengenai berbagai nama yang dikabarkan diusung oleh partai berlambang Banteng pada Pemilu 2024.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x