Ini Kunci Sukses Kota Tegal Hingga Masuk Zona Hijau dan Mulai Jalani New Normal

- 1 Juni 2020, 12:51 WIB
Wakil Wali Kota Tegal Jumadi (baju merah) saat melakukan peninjauan dan penertiban warga yang beraktivitas di kawasan Alun-alun Kota Tegal, Minggu (31/5/2020).**
Wakil Wali Kota Tegal Jumadi (baju merah) saat melakukan peninjauan dan penertiban warga yang beraktivitas di kawasan Alun-alun Kota Tegal, Minggu (31/5/2020).** /Instagram Pemkot Tegal

BANDUNG,(PRFM) - Kota Tegal menjadi salah satu kota yang dipilih pemerintah pusat untuk menjadi daerah percontohan dalam pelaksanaan new normal. Dari data yang disampaikan Wakil Wali Kota Tegal, Muhammad Jumadi, di kota Tegal tidak ada penambahan kasus covid-19 sejak 7 Mei 2020 silam.

"Sejak tanggal 7 Mei sudah tidak ada kasus covid-19 di Tegal," kata Jumadi saat on air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Senin (1/6/2020).

Menurut Jumadi, pandemi covid-19 ini merupakan masalah besar. Maka dari itu sangat diperlukan inovasi dikarenakan banyak daerah bahkan negara di dunia yang terdampak dari pandemi covid-19 ini.

Baca Juga: Mulai Malam ini, Jalan di Kota Bandung yang Ditutup Bakal Dibuka Lagi

Dalam penanganan covid-19, Kota Tegal melakukan lokal lockdown dengan cara menutup semua akses masuk kota Tegal. Selain itu, Pemkot Tegal pun memadamkan semua lampu penerang jalan umum (PJU) di kota Tegal pada malam hari agar warga lebih memilih beraktivitas di rumah saja.

 

"Imbauan saja tidak cukup, perlu ada sesuatu yang luar biasa agar masyarakat disiplin," tegasnya.

Menghadapi new normal, Jumadi memastikan jika pihak Pemkot Tegal gencar melakukan sosialisasi. Hal ini dilakukan agar warga benar-benar teredukasi terkait new normal di tengah pandemi covid-19.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x