Update Kasus Corona di Kabupaten Bandung Hingga Rabu 15 April 2020

- 16 April 2020, 07:14 WIB
Suasana Rapid Test di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (7/4/2020).* BUDI SATRIA/PRFM
Suasana Rapid Test di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (7/4/2020).* BUDI SATRIA/PRFM /

BANDUNG,(PRFM) - Hingga Rabu (15/4/2020), jumlah kasus positif COVID-19 di Kabupaten Bandung mengalami penambahan sebanyak tiga kasus. Meski begitu, ada kabar baik dimana dua orang yang sebelumnya dinyatakan positif kini sudah dinyatakan sembuh.

"Yang terkonfirmasi positif dari 13 menjadi 16 orang artinya ada penambahan tga orang. Lalu yang sembuh dua orang, yang meninggal dua orang, Jadi total yang positif itu 20 orang," ucap Juru Bicara Gugus Tugas Penenganan Covid-19 Kabupaten Bandung Yudi Abdurrahman dalam video rilis yang diterima prfmnews, Rabu kemarin.

Baca Juga: PSBB Bisa Tekan Angka COVID-19 Jika Dibarengi Kedisiplinan Warga

Sementara itu jumlah orang dalam pemantauan (ODP), kini berjumlah 1219 orang. Dari jumlah tersebut, 968 diantaranya telah selesai pemantauan.

"251 masih dalam proses pemantauan," ujarnya.

Yudi menambahkan, terkait pasien dalam pengawasan (PDP), kini totalnya menjadi 120 orang. Dimana 51 orang masih dalam proses perawatan dan pengawasan.

Baca Juga: Gubernur Sebut Kebutuhan APD dan Masker di Jabar Akan Terpenuhi

"Dan yang selesai pengawasan adalah 69 orang," sambung Yudi.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x