Gak Perlu Olahraga, dr. Zaidul Akbar Bagikan Tips Mudah Atasi Perut Buncit

- 12 April 2022, 10:48 WIB
Cara mengatasi perut buncit tanpa olahraga/
Cara mengatasi perut buncit tanpa olahraga/ /pixabay

 

PRFMNEWS - Perut buncit bisa saja dimiliki oleh setiap orang baik laki-laki ataupun perempuan.

Tentu saja selain mengganggu penampilan, perut buncit juga memiliki beberapa efek buruk untuk kesehatan.

Pakar kesehatan tradisional dr Zaidul Akbar mengungkapkan ada banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk atasi perut buncit, salah satunya dengan tips yang ia bagikan ini.

Adapun, tips untuk mengatasi perut buncit yang dibagikan dr Zaidul Akbar ini bisa dilakukan tanpa harus olahraga.

Baca Juga: Polisi Berterimakasih kepada BEM SI yang Lakukan Demo 11 April dengan Kondusif

“Mengatasi perut buncit bisa dilakukan dengan cara cepat asal konsisten dan disiplin melakukannya,” ungkap dr. Zaidul Akbar, seperti yang dikutip prfmnews.id melalui kanal YouTube Bisikan.com pada Selasa 12 April 2022.

Praktisi obat herbal itu menyebutkan bahwa perut buncit itu terjadi karena penumpukan lemak.

Kemudian yang menjadi masalah, sebagian orang belum mengerti metabolisme lemak seperti apa sehingga secara terus menerus menimbun lemak dan membuat perut menjadi buncit.

Baca Juga: Polantas Hampir Jadi Korban Amukan Massa 11 April, Mahasiswa Sigap Berikan Perlindungan

“Glukosa kalau ga dimakan atau ga terpakai jadi glikogen, dan glikogen kalau tidak terpakai jadi lemak,” tambah dr. Zaidul Akbar.

Lebih lanjut, cara yang dibagikan dia sebagai cara untuk mengatasi perut buncit adalah dengan cara yang ia sebut seven days challenge JSR.

Seven days challenge JSR merupakan sebuah program pola makan sehat selama 7 hari, dengan cara menghentikan konsumsi makanan seperti: nasi putih, makanan yang berbasis tepung, gula pasir, dan makanan yang digoreng atau gorengan.

“Jadi kita membiasakan dalam seminggu itu emang nggak ada yang tadi 4 itu (nasi, tepung, gula pasir dan minyak atau gorengan). Jadi ini kita betul-betul mengkondisikan perut seperti singa lapar, maka lama-lama lemak akan rontok dengan sendirinya,” tutur dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Yana Mulyana Akan Segera Dilantik jadi Wali Kota Bandung Definitif

Adapun, dengan seven days challenge JSR, dr. Zaidul Akbar menyebutkan lemak akan rontok dengan sendirinya.

“Asalkan benar-benar mengenal konsep dan tersebut dan disiplin menjalankannya,” pungkas dr. Zaidul Akbar.

Sehingga dengan seven days challenge JSR ini tidak harus diet, hanya cukup dengan mengurangi saja karbohidrat yang ada dalam makanan sehari-hari maka lemak akan rontok dengan sendirinya.

Baca Juga: Ternyata Ini Peran Vanessa Khong dan 2 Tersangka Baru Lain Terkait Kasus Binomo Indra Kenz

Selain itu, dr. Zaidul Akbar menambahkan, agar mengganti isi piring dengan ¾ isinya diganti dengan buah dan sayur ditambah konsumsi air putih perhari 2-3 liter.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: YouTube Bisikan.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah