Tak Perlu Ganti yang Terbaru, Ini Alasan iPhone XS Masih Layak Digunakan

- 24 Januari 2022, 16:58 WIB
 iPhone Xs Max
iPhone Xs Max /Dok. Apple

2. Memiliki berbagai fitur yang sangat canggih

Didukung oleh sistem operasi yang terupdate, tentunya iPhone XS hadir dengan berbagai fitur yang sangat canggih. Didukung dengan prosesor terbaru Apple yaitu A12 Bionic dengan kecepatan sebesar 7 nm, tentunya iPhone XS ini bisa terbilang memiliki performa yang powerful dan super cepat.

iPhone XS juga dilengkapi dengan fitur dual sim yang salah satunya bisa berfungsi sebagai e-Sim atau kartu digital.

Untuk akses keamanan, iPhone XS dilengkapi dengan fitur Face ID. Face ID ini bisa digunakan ketika anda mengunci layar pada smartphone anda, lalu apabila anda akan membuka kunci layar smartphone anda, anda hanya perlu menggunakan sensor Face ID yaitu sensor wajah anda sendiri. Dengan begini, keamanan dan privasi pada iPhone XS anda akan terjamin aman.

Baca Juga: Keren Abis! Apple Bakal Buat iPhone Berkapasitas 1TB

3. Segi performa yang masih bekerja dengan baik

iPhone XS sudah dilengkapi dengan iOS 12 dan tentunya akan terus bisa diupdate ke versi yang terbaru. Hal ini akan berpengaruh pada segi performa pada smartphone anda. Semakin terupdate iOS pada iPhone anda, semakin banyak fitur terbaru yang akan hadir dan performa iPhone anda akan terus bekerja dengan baik.

4. Desainnya yang tidak kalah mewah dan elegan

Tak kalah dengan iPhone versi yang paling terbaru, iPhone XS juga memiliki kelebihan sendiri di desainnya. iPhone XS memiliki bentuk sudut melengkung, berbahan kaca pada bodynya dan dilengkapi dengan frame stainless steel. Dari material pada body nya, iPhone XS ini seringkali disebut sebagai smartphone yang tahan banting. iPhone XS juga dilengkapi dengan layar Super AMOLED. iPhone XS tersedia dalam 3 warna yang sangat elegan, yaitu gold, silver, dan abu-abu.

5. Fitur kamera yang tak kalah jernih

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x