Marc Klok Rehat dari Media Sosial Demi Jaga Fokus Pertandingan Piala Asia

- 29 Desember 2023, 20:30 WIB
Gelandang Persib Bandung Marck Klok
Gelandang Persib Bandung Marck Klok /Instagram @persib

PRFMNEWS - Meditasi hingga rehat dari media sosial menjadi usaha yang dilakukan pemain Persib Bandung, termasuk Marc Klok.

Marc Klok saat ini sedang mempersiapkan diri bersama Tim Nasional Indonesia menghadapi Piala Asia 2023 di Qatar,

Turnamen Piala Asia dijadwalkan digelar pada Januari 2024 mendatang.

Baca Juga: Pemkot Ungkap Alasan Penutupan Flyover Pasupati di Malam Tahun Baru

Marc Klok mengaku, skuad Garuda sangat serius menatap turnamen Piala Asia 2023.

Marc Klok dan teman-temannya berlatih keras setiap hari untuk bisa tampil maksimal.

"Saya berlatih dengan sangat keras, mengonsumi makanan yang sehat dan tidur dengan sangat bagus. Saya juga melakukan meditasi," ujar Marc Klok.

Baca Juga: Polres Cimahi Siap Amankan Libur Tahun Baru dari Padalarang Sampai Lembang

Selain kerja keras di lapangan, para pemain juga membangun komunikasi dengan baik dan menikmati setiap prosesnya.

Marc Klok dan rekan-rekannya juga banyak meluangkan waktu untuk berdiskusi dan mengisi waktu bersama.

"Ini grup yang dihuni pemain-pemain bagus, ada banyak perbincangan yang menyenangkan dan banyak meluangkan waktu bersama. Jadi ini hal yang penting untuk kekompakan," tuturnya.

Baca Juga: Hunian Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah Bakal Segera Hadir di Kota Bandung

Untuk lebih berkonsentrasi, Marc Klok memilih meninggalkan dunia sosial media.

"Jadi tentu saya ingin menggapai hasil sebaik mungkin dan juga menjadi sosok terbaik dari diri saya. Itu artinya, saya tidak mau ada gangguan dan fokus kepada satu-satunya target, menjadi yang terbaik dan bisa tetap sehat," ucapnya.

Marc Klok mengatakan, media sosial memang menawarkan banyak hal bagus, tapi tak sedikit yang berdampak tidak baik.

"Banyak opini dari orang lain, ada sentimen yang negatif dan kerap ada keluhan. Saya tidak mau teralihkan karena elemen tersebut dan harus berada dalam iklim yang positif untuk meraih target yang diincar dan tentu akan indah ketika itu bisa diraih," pungkasnya.***

Editor: Indra Kurniawan


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah