Persib Angkat Bicara Soal Kericuhan di Indomilk Arena

- 27 November 2023, 17:00 WIB
Official statement Persib Bandung.
Official statement Persib Bandung. /PERSIB.co.id

PRFMNEWS - Di tengah pertandingan Dewa United melawan Persib Bandung di Indomilk Arena, Tangerang pada Minggu, 26 November 2023 malam kemarin sempat diwarnai dengan adanya kericuhan di area luar stadion.

Disebutkan bahwa ada sekelompok pendukung Persib yang mencoba merangsek masuk ke dalam stadion padahal pertandingan sudah diumumkan sejak jauh hari digelar tanpa penonton.

Jajaran Kepolisian yang berjaga di area luar stadion pun melakukan pengadangan kepada suporter yang memaksa masuk stadion.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Dunia U-17 Digelar di Manahan Selasa Besok

Dengan adanya kericuhan itu, manajemen Persib mengeluarkan statment resminya.

Persib merasa prihatin dengan terjadinya insiden kericuhan yang melibatkan kelompok komunitas Bobotoh dengan aparat keamanan yang bahkan sampai menimbulkan kerusakan fasilitas stadion, kendaraan ofisial Dewa United dan tentu saja mengganggu ketertiban dan kenyamanan warga di sekitar stadion.

"Karena itu, Persib meminta maaf kepada manajemen Dewa United, fans Dewa United, dan warga sekitar Stadion Indomilk Arena, Tangerang atas ketidaknyamanannya yang terjadi akibat insiden kericuhan yang melibatkan komunitas Bobotoh tersebut," tulis keterangan resmi klub.

Baca Juga: Dalang se-Jabar Kumpul di Kabupaten Bandung untuk Ikut Serta dalam Binojakrama Padalangan 2023

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x