Persib Masih Berupaya Agar Laga Terakhir Liga 1 Musim ini Bisa Digelar di GBLA

- 11 April 2023, 07:40 WIB
 Dirut PT PBB Teddy Tjahjono. Dia mengaku masih mengupayakan agar Persib vs Persikabo 1973 bisa digelar di GBLA.
Dirut PT PBB Teddy Tjahjono. Dia mengaku masih mengupayakan agar Persib vs Persikabo 1973 bisa digelar di GBLA. /prfmnews/

PRFMNEWS - Persib Bandung akan menutup Liga 1 2022/2023 dengan melawan Persikabo 1973 pada Sabtu, 15 April 2023 mendatang.

Dalam keterangan di laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) yang merupakan operator Liga 1, dituliskan jika pertandingan Persib Bandung vs Persikabo 1973 akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor.

Namun saat dikonfirmasi, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono menyatakan pihaknya masih terus mengupayakan agar laga terakhir Persib di liga 1 musim ini bisa digelar di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Baca Juga: Persib Targetkan Lawan Persikabo Bisa di GBLA Pada Laga Penutup Liga 1 Musim ini

"Kita sedang berusaha supaya bisa main di GBLA," kata Teddy dalam pesan singkat kepada prfmnews.id Senin, 10 April 2023.

Sebelumnya, Teddy menyatakan pihaknya sudah mulai mengurus perizinan pertandingan Persib vs Persikabo sejak beberapa waktu lalu.

Pengurusan perizinan dari Kementerian PUPR dan pihak keamanan sudah dilakukan Manajemen Persib Bandung sejak adanya kabar Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia.

Baca Juga: Syarat Persib Bandung Bisa Kembali Berkandang di GBLA Usai Piala Dunia U-20 di Indonesia Dibatalkan

"Kami berharap sudah bisa kembali menggunakan Stadion GBLA untuk menjamu Persikabo setelah Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia. Saat ini, kami tengah mengupayakan perizinan, baik dari pihak PUPR maupun dari pihak keamanan agar dapat menutup kompetisi di kota Bandung tercinta" kata Teddy beberapa waktu lalu.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x