Persib Protes Draft Jadwal Liga 1 Karena Terlalu Banyak Jadwal Malam, Begini Respon PT LIB

- 7 Juli 2022, 12:30 WIB
Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita
Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita /prfmnews

PRFMNEWS - Manajemen Persib Bandung secara resmi mengajukan keberatan atas draft jadwal Liga 1 musim 2022/2023 karena terlalu banyak jadwal pertandingan di malam hari.

Persib mengajukan keberatan kepada PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator Liga 1 karena banyaknya pertandingan Persib di malam hari yang digelar di atas pukul 20.00 bisa mengganggu kondisi fisik para pemain.

Terkait keberatan dari Persib ini, Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita mengaku sudah menerima surat keberatan dari Persib tersebut.

Baca Juga: Persib Keberatan dengan Banyaknya Jadwal Main di Malam Hari, Robert Alberts: Harus Ada Asas Fair Play

"kami sudah terima surat tersebut," kata pria yang akrab disapa Lulu saat dihubungi prfmnews.id hari ini Kamis, 7 Juli 2022.

Menurut Lulu, setiap tim memang diberi kesempatan untuk memberikan masukan atas draft jadwal tersebut.

Dengan demikian, tim peserta Liga 1 bisa memberikan banyak masukan untuk jadwal Liga 1 musim 2022/2023.

Baca Juga: Ini Penyebab Persib Bandung Layangkan Surat Keberatan atas Jadwal Draft Pertandingan Liga 1 2022 kepada PT LIB

Lulu pastikan apa yang menjadi keberatan Persib akan menjadi bahan diskusi PT LIB dengan berbagai pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Liga 1 musim depan.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x