Menang Atas Barito Putera di Liga 1 2021, Gelandang Persib Esteban Vizcarra Akui Performanya Belum Maksimal

- 5 September 2021, 10:20 WIB
Bayu Fiqri dan Esteban Vizcarra.
Bayu Fiqri dan Esteban Vizcarra. /SUTANTO_NURHADI_PERMANA/DOK.PERSIB

PRFMNEWS - Persib memulai Liga 1 2021 dengan catatan apik yakni kemenangan atas Barito Putera 1-0 di Stadion Indomilk Arena Tanggerang pada Sabtu, 4 September 2021.

Pada laga tersebut, gol semata wayang tercipta pada menit ke-85 yang dicetak oleh Marc Klok.

Dikutip dari laman resmi Persib, Genlandang Pangeran Biru, Esteban Vizcarra, mengaku masih terdapat kekurangan yang mengakibatkan performa timnya kurang maksimal.

Baca Juga: Menang Tipis Atas Barito Putera, Marc Klok jadi Penentu Kemenangan Persib Bandung

Baca Juga: Persib Menang di Laga Perdanya Lewat Gol Tunggal Marc Klok

Menurutnya, meskipun skuad Maung Bandung dapat menguasai pertandingan, namun penyelesaian di lini depan masih kurang maksimal.

"Seperti yang pelatih bilang, pada pertandingan ini kami memang menguasai permainan, tapi masih kurang dalam hal penyelesaian di depan," ujar Vizcarra selepas pertandingan.

Meraih hasil akhir dengan kemenangan tipis, Vizcarra tetap bersyukur.

Lamanya kompetisi terhenti dan vacum dari latihan bersama, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi sebuah tim saat Liga 1 2021 kembali bergulir.

Baca Juga: Disebut Langgar Perwal Kota Bandung, Ridwan Kamil Evaluasi Pembukaan Gasibu dan Saparua

Baca Juga: Dari 1.600-an, Hanya 330 Sekolah yang Diizinkan Gelar PTM di Kota Bandung

"Kami juga sudah lama tidak main sepakbola. Tapi yang terpenting di sini kami mendapat tiga poin," sambungnya.

Dalam pertandingan tadi malam Vizcarra tampil menggantikan Frets Listanto Butuan pada menit 46 hingga laga usai.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah