Ridwan Kamil Unggul Sebagai Calon Gubernur Jabar Paling Pantas dalam Survei dari KIC

- 10 Juni 2024, 15:16 WIB
Ridwan Kamil Berbagi Memori Indah Saat Mengabdi Sebagai Gubernur Jawa Barat: Sangat Berprestasi
Ridwan Kamil Berbagi Memori Indah Saat Mengabdi Sebagai Gubernur Jawa Barat: Sangat Berprestasi /Novrian Arbi/Spt./ANTARA FOTO

Calon Gubernur Jabar

Survei Gubernur Jabar.
Survei Gubernur Jabar.

Saat ditanya siapa yang pantas menjadi Gubernur Jabar pada Pilkada Serentak 2024 nanti, sebagian besar responden masih memilih nama Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil yang merupakan Gubernur Jabar periode 2018-2023 unggul dengan 39,5% yang kemudian disusul oleh Dedi Mulyadi dan Alfiansyah Komeng di peringkat dua dan tiga.

Uniknya, nama Atalia Praratya yang merupakan istri Ridwan Kamil masuk dalam 10 besar hasil survei KIC ini dengan 3,2% di bawah Deddy Mizwar dan Bima Arya yang ada di peringkat empat dan lima.

Selanjutnya nama lain yang dipilih responden mengenai siapa yang pantas menjadi gubernur Jabar di antaranya adalah Uu Ruzhanul Ulum, Dede Yusuf, Dudung Abdurrahman, Desy Ratnasari, dan lainnya.

Baca Juga: Respons Poster Budisatrio-Kaesang untuk Pilgub DKI Jakarta, Ridwan Kamil: Politik Selalu Ada Plot Twist

Saat ditanya mengenai kepuasan terhadap kinerja Ridwan Kamil sebagai gubernur Jabar pada periode sebelumnya, sebagian besar responden mengaku puas.

Total 88,3% responden mengaku puas dengan kinerja Ridwan Kamil di mana 30% di antaranya merasa sangat puas dan 58,3% lainnya hanya mengaku puas.

Adapun 11,7% lainnya menyatakan tidak puas dan sangat tidak puas.

Dalam menentukan calon kepala daerah, para responden tetap mengutamakan kinerja dan rekam jejak para calon. Setelah itu mereka baru melihat visi-misi dan program serta hal lainnya sebagai faktor pendukung.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah