Kalahkan Bandara Husein, BIJB Kertajati Disiapkan Layani 32 Penerbangan Per Hari di Awal Operasi Penuh

- 17 Oktober 2023, 11:30 WIB
Bandara Kertajati Majalengka siap berangkatkan jemaah umroh pada November 2022
Bandara Kertajati Majalengka siap berangkatkan jemaah umroh pada November 2022 /bijb.co.id/

Director of Operation AP 2 Wendo Asrul Rose sebelumnya juga pernah menjelaskan Bandara Kertajati saat ini mampu memiliki kapasitas 20 penerbangan setiap jam yang akan didukung oleh kesiapan infrastruktur dan fasilitas yang dimiliki bandara terbesar kedua di Indonesia ini.

“Operasional penerbangan di Bandara Kertajati didukung runway berukuran 3.000 x 60 meter, lalu 22 parking stand pesawat, 36 check in counter. Kami telah melakukan persiapan-persiapan untuk memastikan kelancaran penerbangan pada 29 Oktober dan seterusnya,” jelas Wendo, 10 Oktober 2023.

Wendo menambahkan pula bahwa Bandara Kertajati telah dilengkapi terminal penumpang yang memiliki kapasitas untuk melayani 5,6 juta penumpang per tahun.

“Selama ini Bandara Kertajati juga sudah melayani penerbangan umrah dan haji yang menggunakan pesawat berbadan lebar (wide body),” ujar dia.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah