Respons Dedi Mulyadi soal Maju Jadi Calon Gubernur Jabar: Tergantung Perintah

- 12 September 2023, 16:00 WIB
Dedi Mulyadi berfoto bersama dengan Prabowo Subianto.
Dedi Mulyadi berfoto bersama dengan Prabowo Subianto. /Instagram Dedi Mulyadi/

PRFMNEWS – Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Dedi Mulyadi menjawab perihal kesiapannya jika diusulkan partai untuk maju sebagai bakal calon gubernur (cagub) Jawa Barat (Jabar) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) tahun 2024.

Dedi Mulyadi menyampaikan bahwa jika ditugaskan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk maju sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat, maka dirinya dipastikan siap.

"Kalau diperintahkan Pak Sekjen, Ketua Umum Gerindra, tergantung perintah. Kalau diperintahkan, (saya) siap," ujar Dedi Mulyadi, dikutip prfmnews.id dari ANTARA, Senin 11 September 2023.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Ungkap Alasan Pindah ke Gerindra dan Beri Dukungan kepada Prabowo Subianto

Namun Dedi Mulyadi mengaku saat ini masih fokus untuk memenangkan Partai Gerindra dan Prabowo Subianto sebagai presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Mantan Bupati Purwakarta dua periode ini menuturkan, jika proses pemilihan legislatif (pileg) pilpres sudah dilalui, maka akan banyak kemungkinan yang bisa terjadi pada pilkada.

“Jadi nanti kalau Pak Prabowo sudah menang, kemudian Partai Gerindra kursinya banyak, maka pilgub kan gampang, tinggal siapa (kader) yang paling tinggi elektabilitas dan popularitasnya,” ungkap Dedi.

Baca Juga: Gerindra Daftarkan 580 Bacaleg 2024 ke KPU, Ada Ahmad Dhani, Melly Goeslaw, Dedi Mulyadi, Taufik Hidayat

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x