Ridwan Kamil akan Lepas Keberangkatan Perdana Jemaah Haji di BIJB Kertajati Malam Ini

- 28 Mei 2023, 12:15 WIB
Tampak depan BIJB Kertajati
Tampak depan BIJB Kertajati /Rizky Perdana/Rizky Perdana/PRFMNEWS

 

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dijadwalkan melepas keberangkatan jemaah haji embarkasi Kertajati pada hari ini, Minggu 28 Mei 2023.

Ridwan Kamil akan menyaksikan penerbangan perdana jemaah haji tahun 2023 dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Jika tidak ada perubahan, take off perdana embarkasi haji Kertajati akan dilakukan pada pukul 20.00 WIB malam ini.

Baca Juga: Kemenhub Ramp Check Pesawat yang Digunakan untuk Jemaah Haji, Pastikan Armada Laik Terbang

Bandara Kertajati pada tahun ini memang sudah dipastikan untuk menjadi bandara tambahan embarkasi haji, seperti diungkap Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada 19 Maret 2023 lalu.

Menurut Budi, sebanyak 7 hingga 8 ribu jemaah haji ditargetkan akan terbang ke Tanah Suci dari BIJB Kertajati yang merupakan jemaah dari wilayah Subang, Majalangka, Cirebon, dan sekitarnya

"Setelah ditetapkan, nanti akan ada sekitar 20 kloter atau sekitar 7 ribu sampai dengan 8 ribu jemaah haji yang berasal dari Kabupaten Subang dan sekitarnya yang akan berangkat dari Bandara Kertajati,” ujar Budi saat itu.

Baca Juga: Kemenhub Ikut Berupaya Sukseskan Pelaksanaan Haji Tahun ini dengan Siapkan Layanan Terbaik di Bandara

Baca Juga: Mulai Agustus Nanti Akan Ada Penerbangan Umrah Reguler di BIJB Kertajati

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x