Hore! Atlet Tim Selam Kolam Garut Berhasil Sumbang Medali Emas di Gelaran Porprov Jabar XIV/2022

- 13 November 2022, 15:10 WIB
Tim Selam Kontingen Garut dapat medali emas di Porprov XIV 2022, Jumat 11 November 2022.
Tim Selam Kontingen Garut dapat medali emas di Porprov XIV 2022, Jumat 11 November 2022. /Humas Jabar

PRFMNEWS - Pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi XIV/2022 Jawa Barat, Kontingen Kabupaten Garut yang bermain dalam cabang olahraga selam kolam berhasil meraih 1 medali emas di Nomor estafet 4 x 200 meter Bifins (U17 Putri) pada Jum'at 11 November 2022 lalu.

Atletnya berhasil mendapatkan medali emas membuat Ketua Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kabupaten Garut, Drajad Handoyo bersyukur.

Tidak hanya itu, Drajad pun bersyukur karena logo Kabupaten Garut dapat berkibar di Kolam Akuatik Talaga Bodas.

Baca Juga: 6 Wakil Indonesia Mundur dari Turnamen Australia Open 2022

Menurutnya keberhasilan ini merupakan hasil perjuangan dari para atlet dan pelatih yang tidak pernah lelah untuk berlatih setiap hari latihan, sehingga dapat memberikan hasil yang maksimal pada gelaran Porprov ini.

"Saya ucapkan selamat kepada atlet-atlet anak-anak saya, juga pada pelatih, akhirnya apa yang selama ini mereka perjuangkan, latihan pagi sore tiap hari, memberikan hasil yang membanggakan buat Garut," ujar Drajad, seperti yang dikutip prfmnews.id dari Laman Resmi Pemprov Jabar pada Minggu 13 November 2022.

Drajad pun meyakini dengan adanya dukungan dan fasilitas yang representatif, ia yakin ke depan Cabor Selam Kolam Kabupaten Garut akan jauh lebih baik lagi.

Baca Juga: Pengelola Tegaskan Tarif Masuk Taman Tegallega Rp1.000 Sesuai Aturan Perda

"Harapan kedepannya kita punya bibit-bibit yang sangat bagus, sangat potensial, baik dari sisi atlet maupun dari pelatih, dan sekarang Alhamdulillah ada dukungan fasilitas yang sangat representatif, kami yakin insya Allah kedepannya jauh lebih baik," ucap Drajad.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x