Pantai Santolo Garut Dibuka untuk Wisatawan Hari Ini, Syarat Utama bagi Pengunjung hanya Taati Prokes

- 13 Mei 2021, 16:06 WIB
Pantai Santolo yang terletak di Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut sudah mulai dikunjungi wisatawan, Jumat 7 Mei 2021./ Dok. Life Guard Pantai Santolo
Pantai Santolo yang terletak di Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut sudah mulai dikunjungi wisatawan, Jumat 7 Mei 2021./ Dok. Life Guard Pantai Santolo /

PRFMNEWS - Pantai Santolo yang berada di wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, sudah dibuka untuk umum mulai pukul 13.00 WIB, Kamis 13 Mei 2021.

Pantauan Redaksi PRFM pada pukul 14.00 WIB, Pantai Santolo sudah ramai dikunjungi oleh wisatawan yang ingin menikmati suasana khas pinggiran laut Garut Selatan.

Ketua Life Guard Pantai Santolo, Dede menuturkan, pada pukul 14.00 WIB jumlah wisatawan sudah mencapai 25 persen dari daya tampung maksimal.

Baca Juga: Robert Ngaku Rindu Gemuruh Dukungan Bobotoh

"Kami prediksi jumlah wisatawan di Pantai Santolo akan terus bertambah menjelang malam," ujarnya saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Kamis 13 Mei 2021.

Dinyatakan Dede, wisatawan tidak perlu membawa surat keterangan negatif Covid-19 untuk memasuki kawasan Pantai Santolo.

"Tidak perlu membawa surat keterangan negatif tes Covid-19. Jika ingin bawa silakan saja, untuk jaga-jaga jika menemui cek poin penyekatan larangan mudik," jelasnya.

Baca Juga: Viral! Pria Ini Ketiduran hingga Bubaran Sholat Id, Netizen: Malu To The Bone

Wisatawan di Pantai Santolo diimbau untuk tetap menaati protokol kesehatan (Prokes) demi menekan risiko penularan Covid-19.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x