Curi Perhatian, Coffee Shop di Jepang Ini Sajikan Menu Kopi Unik 'Tolak Angin Latte'

- 9 Desember 2023, 19:00 WIB
Coffee shop di Jepang yang mencuri perhatian di media sosial gara – gara menu Tolak Angin Latte.
Coffee shop di Jepang yang mencuri perhatian di media sosial gara – gara menu Tolak Angin Latte. // Instagram @kopikalyanjapan

PRFMNEWS - Kopi kini telah menjadi minuman favorit sejuta umat. Karena kehadirannya yang semakin dicintai, hadir beragam varian menu kopi yang unik-unik.

Baru-baru ini ada sebuah coffee shop di Jepang yang mencuri perhatian di media sosial gara – gara menu Tolak Angin Latte.

Yap, gengs, kamu gak salah baca. Jamu Tolak Angin yang biasa dinikmati orang Indonesia sebagai jamu untuk mengobati tubuh saat kurang enak badan atau masuk angin, kini dijadikan campuran kopi. Hal ini dilakukan oleh sebuah coffee shop di Jepang bernama Kopi Kalyan Japan.

Baca Juga: Sebelum Pergantian Tahun, Pelatih Persib Bandung Bertekad Raih Kemenangan

Kalyan Japan, coffee shop yang dimiliki oleh diaspora Indonesia, Kenny Tjahyadi, menawarkan menu minuman kopi yang unik dan menarik, yaitu Tolak Angin Latte. Kabar ini tersebar luas melalui unggahan resmi Kalyan Japan di Instagram.

Tolak Angin Latte menjadi menu minuman yang tersedia dalam waktu terbatas, yakni pada 22-28 November 2023 lalu saja.

Kolaborasi jamu Tolak Angin dan kopi ini menciptakan rasa yang unik, perpaduan rasa fresh mint dari Tolak Angin dengan kopi latte.

Dalam satu gelas Tolak Angin, kamu akan mendapatkan segelas kopi yang lezat, satu saset jamu Tolak Angin, sepotong kue, dan satu permen Tolak Angin.

Baca Juga: Masih Ada Banjir di Kota Bandung, Kang Ajun Bicara Soal Penataan Kota

Menariknya, minuman ini tersedia dalam dua varian, yaitu panas dan es, sehingga kamu bisa memilih sesuai dengan seleramu.

Meskipun hanya tersedia dalam waktu terbatas, minuman ini berhasil mencuri perhatian banyak orang.

Banyak netizen yang tertarik untuk mencoba Tolak Angin karena keunikan dan kombinasi rasanya yang unik.

Kolaborasi jamu Tolak Angin dan kopi ini menciptakan rasa yang unik, perpaduan rasa fresh mint dari Tolak Angin dengan kopi latte.

Baca Juga: PVMBG Imbau Masyarakat Waspadai Tujuh Gunung di Jawa Barat Selama Musim Hujan, Kenapa?

Jika dilihat dari unggahan poster yang dibagikan di Instagram @kopikalyanjapan, ini adalah minuman hasil kolaborasi Sido Muncul dan Kopi Kalyan Japan. Pasalnya, ada penggabungan logo kedua merek dalam menu tersebut.

Kalyan Japan sendiri adalah salah satu coffee shop yang menjadi kebanggaan diaspora Indonesia di Jepang.

Kenny Tjahyadi, pemilik Kalyan Japan, adalah seorang diaspora Indonesia yang telah lama tinggal di Jepang.

Ia membeli lisensi Kopi Kalyan untuk dipasarkan di Jepang dan menghadirkan kopi-kopi unik dari Indonesia ke masyarakat Jepang.

Baca Juga: Satgas Anti Rentenir Idealnya Ada di Tiap Kecamatan di Kota Bandung

Nah, Tolak Angin Latte adalah salah satu menu kopi dengan campuran 'khas' Indonesia yang diperkenalkannya. Kopi ini dijual seharga 650 Yen atau setara Rp 68 ribuan.

Bagaimana, kalau ada di Indonesia, kamu tertarik untuk turut mencicipi keunikan kopi Tolak Angin ini, gak nih?***

Editor: Indra Kurniawan


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah