Rekomendasi Film Perjuangan yang Cocok Ditonton di Momen Kemerdekaan

- 16 Agustus 2022, 21:00 WIB
Rekomendasi Film Perjuangan yang Cocok Ditonton di Momen Kemerdekaan
Rekomendasi Film Perjuangan yang Cocok Ditonton di Momen Kemerdekaan /Tangkapan layar screenshoot YouTube @CINEMA 21/@CINEMA 21

2. KADET 1947 (2021)
Film besutan Temata Studios dan didukung oleh Legacy Pictures ini mengisahkan perjuangan empat orang Kadet (pelajar Angkatan Udara) dengan latar sejarah saat agresi militer Belanda I.

Disutradarai oleh Rahabi Mandra dan Aldo Swastia, Kadet 1947 bercerita tentang sekelompok kadet dari sekolah penerbangan Angkatan Udara yang berambisi menjaga Indonesia. Namun, mereka menghadapi rintangan, di antaranya tak mendapatkan izin untuk membawa pesawat dan senjata karena masih berstatus pelajar.

Film ini dibintangi oleh Bisma Karisma, Kevin Julio, Omara Esteghlal, Marthino Lio, Wafda Saifan, hingga Fajar Nugra.

Baca Juga: Ada Promo di McD, Ichiban Sushi, KFC, dan Geprek Bensu untuk Memperingati HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2022

3. Bumi Manusia
Bumi Manusia merupakan karya film yang diangkat dari karya sastra penulis kenamaan Pramoedya Ananta Toer.

Film ini disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini menggandeng bintang-bintang muda sebagai pemeran utamanya, ada Iqbaal Ramadhan sebagai Minke serta Mawar Eva de Jongh ebagai Annelies.

Film Bumi Manusia ini menceritakan kisah cinta antara Minke dan Annelies yang tumbuh di antara banyaknya permasalahan sosial dan ketidakadilan di masa penjajahan Belanda.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x