UPDATE : Ada Aksi Long March Buruh, Rancaekek Arah Bandung Macet

- 8 Oktober 2020, 07:32 WIB
Buruh menggelar aksi long march di Jalur Bandung-Garut, Kamis 8 Oktober 2020.
Buruh menggelar aksi long march di Jalur Bandung-Garut, Kamis 8 Oktober 2020. /twitter @nicoopur

PRFMNEWS - Pagi ini, Rabu 8 Oktober 2020 sejumlah elemen buruh kembali turun ke jalan dan menggelar aksi long march sepanjang Jalan Raya Bandung-Garut dari Rancaekek hingga Cileunyi.

Laporan terkini pukul 07.06 WIB seperti dibagikan oleh netizen PRFM Kang Enday mengatakan, di depan PT Kahatex arah Bandung saat ini terjadi kemacetan total karena buruh sudah menggelar aksi.

Akibatnya sebagian kendaraan roda dua memutar balik dan menggunakan jalan alternatif ke arah Dangdeur.

Baca Juga: Kecewa Partainya Dukung UU Cipta Kerja, Ketua DPD PAN Kota Bandung Pilih Mundur dan Keluar Partai

Senada disampaikan pemilik akun twitter @nicoopur yang melaporkan orasi dari elemen buruh sudah dimulai dan menyebabkan kepadatan arus lalu lintas. Sementara jalur menuju Garut terpantau masih bisa dilintasi.

Kasatlantas Polresta Bandung, Kompol Erik Bangun Prakasa mengimbau, masyarakat menghindari Jalan Bandung-Garut untuk pagi ini dan menggunakan jalur alternatif lainnya. Meski jalan tidak ditutup total, namun akan terjadi kemacetan karena buruh menggelar long march sepanjang jalan.

Kepolisian pun saat ini sudah berjaga di lokasi untuk melakukan pengawalan kegiatan long march. Rencananya massa aksi akan menggunakan setengah lajur jalan.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x