Diduga Gegara Lodong, Terjadi Aksi Saling Serang Kelompok Pemuda di Garut

- 17 Agustus 2022, 19:15 WIB
Para pemuda berkelahi saling pukul di arakan HUT RI di Garut Jawa Barat.
Para pemuda berkelahi saling pukul di arakan HUT RI di Garut Jawa Barat. /Instagram @garutviews/

“Sekelompok pemuda yang hendak arak-arakan menuju lapang Jaya bakti, Kecamatan Kadungora Kabupaten Garut rebut saling serang. hal tersebut diduga karena salah paham pengguna lodong,” tulis Instagram @karawanghitzz, dikutip prfmnews.id hari Rabu, 17 Agustus 2022.

Baku pukul tak terhindarkan, keributan semakin tak bisa dipisahkan karena salah paham. Dalam unggahan tersebut, beruntung aksi saling serang sekelompok pemuda itu berhasil dilerai.

Terlihat kepalan tangan seorang yang ada di video tersebut berhasil menyentuh kepala bagian telinga salah seorang dari kelompok pemuda.

Baca Juga: UNIK Gajah, Ular dan Satwa Lain Ikut Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI 17 Agustus 2022 di Bali

Akibat keributan tersebut, terlihat rombongan arak-arakan terhenti karena ulah sekelompok pemuda yang salah paham dari lodong.

Antrean arak-arakan memanjang sempat terhenti seketika, namun terlihat dalam video, keributan berhasil dipisahkan tak lama berselang.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah