HOAX atau Bukan Link Pendaftaran PKH Tahap 2, Begini Kata Kemensos

6 September 2022, 15:00 WIB
Hati-hati HOAX link daftar PKH Tahap 2 Kemensos /


PRFMNEWS - Beredar link pendaftaran PKH Tahap 2 Kemensos di platform media sosial seperti Facebook dan Whatsapp.

Link pendaftaran PKH Tahap 2 ini beredar luas di tengah pemerintah mengumumkan akan memberikan BLT pascakenaikan harga BBM.

Adapun link tersebut di antaranya seperti ini https://pkh22.my.id/?v=105GigaBytes atau https://pkh3.online/#1662448310293.

Baca Juga: BLT BBM Rp600 Ribu Dibagikan ke 2,7 Juta KPM di Jabar Termasuk Bandung, Begini Tahapan Pencairannya

Lantas benarkah link yang dibagikan tersebut adalah link resmi pendaftaran PKH Tahap 2 Kemensos?

Kementerian Sosial (Kemensos) melalui halaman resminya menegaskan bahwa link tersebut adalah tidak benar alias HOAX.

Kemensos tidak pernah membuat website atau tautan link yang membuka pendaftaran Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap 2.

Baca Juga: Segera Cek Persyaratan, Pemerintah Akan Bagikan BLT BBM Rp 600 Ribu Secara Serentak Pekan Depan

Pasalnya, untuk menerima bansos PKH, masyarakat harus sudah terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang diusulkan oleh Pemerintah Daerah atau mengajukan melalui Aplikasi Cek Bansos.

Kemensos meminta masyarakat memastikan sumber informasi dari sumber yang terpercaya dan resmi.

Baca Juga: Mensos: BLT BBM Rp600 Ribu Sudah Siap Dibagikan ke 18,4 Juta Penerima dalam 2 Tahap, Kapan Cair?

Informasi mengenai bantuan sosial dapat dicek melalui website resmi Kementerian Sosial yaitu www.kemensos.go.id atau akun media sosial resmi Kemensos yang telah terverifikasi.

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler