Ada Pengecoran Jalan di Proyek Flyover, Hindari Kawasan Jalan Jakarta Kota Bandung

- 10 Oktober 2020, 13:34 WIB
Kepadatan lalu lintas di Flyover Antapani imbas adanya pengecoran jalan di proyek flyover Jalan Jakarta-Supratman
Kepadatan lalu lintas di Flyover Antapani imbas adanya pengecoran jalan di proyek flyover Jalan Jakarta-Supratman /Netizen PRFM Dhiarpy

PRFMNEWS - Lalu lintas di Jalan Terusan Jakarta menuju Jalan Jakarta Kota Bandung dilaporkan macet pada siang ini, Sabtu 10 Oktober 2020. Kasubnit Gasus Turjawali Satlantas Polrestabes Bandung Iptu Pepen Ahmad Supriatna mengatakan, kepadatan terjadi karena saat ini sedang ada proses pengecoran jalan, di lajur kanan proyek flyover Jalan Jakarta-Supratman.

"Hari ini ada pengecoran lajur sebelah kanan. Sehingga arus lalu lintas ada penyempitan tadinya 4 jadi 2 lajur," katanya saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel.

Proses pengecoran jalan sendiri lanjut Pepen sudah dilakukan sejak pagi tadi pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy M51 yang Sudah Rilis di Indonesia

"Tadi pagi jam 9 sudah dilakukan pengecoran, namun sampai kapan kita belum dapat informasi jelasnya," lanjut dia.

Untuk mengurai kepadatan, sebanyak 12 personel kepolisian sudah di tempatkan di lokasi. Kendaraan dari arah Jalan Jakarta pun dialihkan ke Jalan Bogor dan Jalan Sukabumi.

Baca Juga: Mudah dan Gak Ribet ! Ini Loh Cara Mengganti E-KTP Rusak

"Kami tutup di depan GOR KONI. Kendaran dialihkan ke arah Jalan Bogor dan Sukabumi," pungkasnya.

Editor: Rifki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x