Pembangunan Flyover Ciroyom Tidak Akan Berimbas pada Bangunan Cagar Budaya

- 21 Desember 2023, 18:00 WIB
Rumah Potong Hewan (RPH) Ciroyom, bangunan cagar budaya yang dikhawatirkan terimbas pembangunan Flyover Ciroyom
Rumah Potong Hewan (RPH) Ciroyom, bangunan cagar budaya yang dikhawatirkan terimbas pembangunan Flyover Ciroyom //Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah Kota Bandung memastikan bangunan cagar budaya di kawasan kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) tidak akan terimbas oleh pembangunan Flyover Ciroyom.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung, Arif Syaifudin menyatakan, bangunan cagar budaya di Kantor DKPP aman dari imbas pembangunan Flyover Ciroyom.

"Area cagar budaya di kantor DKPP ini aman. Tidak akan terpengaruh proyek strategis nasional. Hanya saja ini ada jalan masuk (pintu masuk di sebelah pos pengamanan) yang akan kita geser. Nanti akan dibangun ulang jalan masuk baru di sekitarnya, kurang lebih 12 meter bergeser untuk manuver kendaraan keluar masuk," jelasnya saat ditemui awak media di Kantor DKPP Kota Bandung, Kamis 21 Desember 2023.

Baca Juga: Pemkot Bandung Sebut Mayoritas Harga Pangan Turun Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru

Arif turut memastikan, fungsi bangunan cagar budaya tidak akan terpengaruh apapun dan bisa digunakan.

"Tidak terpengaruh. Intinya bangunan cagar budaya di sini aman," tegasnya

Sebagai informasi, bangunan cara budaya yang dimaksud adalah Rumah Potong Hewah (RPH) Ciroyom.

Rumah Potong Hewan (RPH) Ciroyom, bangunan cagar budaya yang dikhawatirkan terimbas pembangunan Flyover Ciroyom
Rumah Potong Hewan (RPH) Ciroyom, bangunan cagar budaya yang dikhawatirkan terimbas pembangunan Flyover Ciroyom /Diskominfo Kota Bandung

Kepala DKPP Kota Bandung Gin Gin Ginanjar menyebut, Tim Analis Cagar Budaya (TACB) Kota Bandung sudah mengeluarkan rekomendasi agar bangunan cagar budaya di Kantor DKPP Kota Bandung tidak boleh dibongkar.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x