Bus KPK Akan Menyambangi Kota Bandung dalam Rangka Menebarkan Semangat Antikorupsi

- 5 April 2023, 18:00 WIB
Roadshow bus KPK di Kota Bandung
Roadshow bus KPK di Kota Bandung /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melakukan roadshow menggunakan bus yang dimana akan menyambagi Kota Bandung pada 2 Juli 2023 mendatang.

Hal ini bermaksud dengan tujuan menggerakan semangat juang antikorupsi kepada masyarakat lewat edukasi-edukasinya.

Wawan Wardiana selaku Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK mengatakan roadshow tersebut menjalankan sebuah program Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi.

Baca Juga: Kata Manajemen Persib Tentang Kericuhan Antar Suporter di Tengah Laga Persib vs Persis di Pakansari

Roadshow ini juga merupakan satu media sosialisasi, kampanye dan juga membawa sebuah nilai antikorupsi.

"Ini salah satu strategi KPK dalam rangka pendidikan antikorupsi. Mengajak serta masyarakat terlibat langsung di dalam pemberantasan korupsi melalui pendidikan ini," ujarnya di Rapat Koordinasi Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi Roadshow Bus KPK 2023

Roadshow ini rencananya akan dilaksanakan di Jabodetabek, Bandung dan Karawang. Mulai dari 4 Mei 2023 hingga 2 Juli 2023.

Baca Juga: 6 Jenis Vitamin untuk Atasi Peradangan Menurut dr. Saddam Ismail

Menurut Amir Arief selaku Direktur Sosialisasi dan Kampanye antikorupsi bahwa roadshow ini sudah dilaksanakan dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x