Pemkot Bandung Terima Sertifikat Tanah Stadion GBLA

- 15 Desember 2022, 19:05 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana menerima sertifikat tanah Stadion GBLA dari BPN, Kamis 15 Desember 2022.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana menerima sertifikat tanah Stadion GBLA dari BPN, Kamis 15 Desember 2022. /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah Kota Bandung menerima sertifikat tanah Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Penyerahan sertifikat ini dilakukan Kantor Pertanahan (BPN) Kota Bandung kepada Pemkot pada Kamis, 15 Desember 2022.

Dalam acara yang diselenggarakan di Hotel Jayakarta tersebut, ada 609 sertifikat tanah yang diterima Pemkot Bandung, termasuk sertifikat tanah Stadion GBLA.

Baca Juga: Yana Mulyana Bertemu Duta Besar Inggris di Bandung untuk Belajar Manajemen Stadion GBLA

Di dalam sertifikat tersebut, tertulis bahwa luas tanah Stadion GBLA yakni seluas 160.652 meter persegi.

Wali Kota Bandung Yana Mulyana bersyukur atas progres yang dicapai dalam sertifikasi aset-aset milik Pemkot Bandung termasuk aset Stadion GBLA.

"Alhamdulillah hari ini kami mendapatkan penyerahan sertifikat atas aset-aset milik pemerintah Kota Bandung dari kantor pertanahan kota Bandung," ucapnya.

Baca Juga: Kampung Legok Kiara Ciwidey Diterjang Banjir Hari Ini

Dikatakan Yana Mulyana dengan adanya sertifikat tanah ini dapat memberikan kepastian hukum terhadap aset milik Pemkot Bandung.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x