Mengingat Sejarah Singkat Lahirnya Kota Bandung, Tak Lepas dari Pembangunan Jalan Raya Pos 1808

- 25 September 2022, 17:05 WIB
HJKB ke-212, Ini Sejarah Singkat Lahirnya Kota Bandung
HJKB ke-212, Ini Sejarah Singkat Lahirnya Kota Bandung /Antara/M Agung Rajasa

PRFMNEWS – Sejarah singkat lahirnya Kota Bandung dibacakan Sekretaris Kota Bandung Ema Sumarna saat momen Hari Ulang Tahun (HUT) atau Hari Jadi ke-212 Kota Bandung (HJKB) 2022.

Sejarah singkat terbentuknya Kota Bandung ini diungkap Ema Sumarna di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Bandung, Minggu 25 September 2022.

Sejarah lahirnya Kota Bandung berawal sekitar akhir tahun 1808/awal tahun 1809, Bupati beserta sejumlah rakyatnya pindah dari Krapyak mendekati lahan bakal ibukota baru.

Mula-mula Bupati tinggal di Cikalintu (daerah Cipaganti), kemudian pindah ke Balubur Hilir, selanjutnya pindah lagi ke Kampung Bogor (Kebon Kawung, pada lahan Gedung Pakuan sekarang).

Baca Juga: KAI Luncurkan Kereta Baru Konsep ‘Hype Trip’, Kereta Api Taksaka Jjdi Pilot Project Mulai 23 September 2022

"Bupati memimpin sejumlah rakyatnya, termasuk penduduk Kampung Balubur Hilir, membuka hutan pada lahan bakal ibukota (daerah Cikapundung hilir)," ungkap Ema.

Tidak diketahui secara pasti, berapa lama Kota Bandung dibangun. Akan tetapi, kota itu dibangun bukan atas prakarsa Daendels, melainkan atas prakarsa Bupati Bandung, bahkan pembangunan kota itu dipimpin langsung oleh Bupati.

Dengan kata lain Bupati R.A. Wiranatakusumah II adalah pendiri Kota Bandung.

"Kota Bandung tidak berdiri bersamaan dengan pembentukan Kabupaten Bandung. Kota itu dibangun dengan tenggang waktu sangat jauh setelah Kabupaten Bandung berdiri," katanya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x