Sore Ini, Sungai di Ciwidey Kembali Meluap, Data Sementara 2 Kampung Terdampak

- 14 Juni 2022, 20:03 WIB
Salah satu kondisi sungai di Ciwidey yang meluap sore ini, Selasa 14 Juni 2022.
Salah satu kondisi sungai di Ciwidey yang meluap sore ini, Selasa 14 Juni 2022. /dok BP FK3I

PRFMNEWS - Aliran sungai di kawasan Ciwidey Kabupaten Bandung kembali meluap pada sore hari ini Selasa 14 Juni 2022 sekitar pukul 17.30 WIB.

Hujan deras yang mengguyur sejak pukul 2 siang disebut sebagai penyebabnya.

Hal ini diungkap Ketua Badan Pembina Forum Komunikasi Kader Konservasi Indonesia (BP FK3I) Jabar, Dedi Kurniawan.

Baca Juga: Ridwan Kamil Janji Bangun Kembali Jembatan di Ciwidey yang Roboh Akibat Diterjang Banjir Bandang

"Terkait penyebab sementara karena hujan deras yang terjadi sejak pukul 2 siang," kata Dedi kepada PRFM.

Adapun sejauh ini, daerah yang terdampak luapan sungai ini di antaranya kampung Cimuncang dan Cihanjawar di Desa Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.

Daerah lain yang kemungkinan terdampak luapan sungai masih terus didata.

"Masih dilakukan pendataan terkait dampak luapan sungai ini," sambungnya.

Dalam video yang dibagikan Dedi juga terlihat aliran sungai sangat deras dengan air berwarna coklat pekat.

Baca Juga: Terjangan Banjir Bandang di Ciwidey Rusak 9 Rumah dan 1 Masjid, 3 Desa Terdampak

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah