Sudah Diaspal, Pembangunan Flyover Kopo Sebentar Lagi Beres

- 12 Mei 2022, 13:40 WIB
Flyover Kopo Bandung progresnya sudah 93 persen.
Flyover Kopo Bandung progresnya sudah 93 persen. /Instagram @pupr_jalan_dkijabar


PRFMNEWS - Update terbaru perkembangan pembangunan Flyover Kopo Kota Bandung yang hampir selesai.

Saat ini progresnya sudah mencapai 93 persen. Bahkan terlihat jalan di Flyover itu sudah diaspal di kedua jalur.

Dalam video yang diunggah akun instagram BBPJN DKI Jakarta - Jawa Barat, terlihat juga jalan layang ini akan dipercantik dengan ornamen khas Jawa Barat di sisi-sisinya.

Baca Juga: Flyover Kopo Batal Digunakan Mudik, Ketua DPRD Kota Bandung Bilang Begini

Ornamen itu adalah Maung Bandung, Kujang, dan corak batik Mega Mendung.

"Selain progresnya yang sudah 93%, Fly Over Kopo juga akan dipercantik dengan beberapa ornamen yaitu Maung Bandung, Kujang (senjata tradisional khas Jawa Barat), dan corak batik mega mendung yang berkolaborasi dengan budayawan lokal," tulis akun instagram @pupr_jalan_dkijabar, Kamis 12 Mei 2022.

Tak hanya itu, flyover yang membentang Jalan Soekarno-Hatta dari Cibaduyut hingga Kopo itu akan semakin gemerlap dengan pencahayaan lampu sorot warna-warni.

Baca Juga: Masuki Tahap Pengaspalan, Flyover Kopo Rampung dan Beroperasi Sebelum Lebaran? Begini Penjelasan PUPR

Baca Juga: Odong-Odong Maut Tewaskan 2 Orang Setelah Terjun Bebas ke Perkebunan

"Serta akan lebih keren lagi dengan pencahayaan lampu sorot warna-warni," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x