Kabupaten Bandung Masuki Usia 381 Tahun, Dadang M Naser Sampaikan Harapan ini

- 20 April 2022, 11:45 WIB
Dadang M Naser saat hadiri upara peringatan HUT ke-381 Kabupaten Bandung hari ini Rabu, 20 April 2022.
Dadang M Naser saat hadiri upara peringatan HUT ke-381 Kabupaten Bandung hari ini Rabu, 20 April 2022. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Mantan Bupati Bandung Dadang M Naser turut hadir dalam upacara peringatan HUT ke-381 Kabupaten Bandung hari ini Rabu, 20 April 2022.

Dadang turut menyampaikan harapannya bagi Kabupaten Bandung di hari jadi ke-381 ini.

Pria yang pernah menjabat sebagai Bupati Bandung sejak 2010 ini berharap akan semua pihak saling evaluasi demi kemajuan Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Berita Terpopuler : Bus Trans Metro Pasundan Dihadang Angkot, Pria Bawa Map Biru Ditangkap

"Mudah-mudahan di usia yang ke-381 tahun itu menambah kemajuan bagi rakyat Kabupaten Bandung dan selalu melakukan evaluasi diri agar langkah-langkah yang dilakukan yang sudah baik dilanjutkan, yang belum baik dievaluasi," kata Dadang saat ditemui prfmnews.id hari ini.

Momen ulangtahun ini pun diharapkan Dadang menjadi momentum bagi Pemkab Bandung dan warga Kabupaten Bandung untuk saling mengevaluasi demi Kabupaten Bandung yang lebih baik.

Baca Juga: Akhirnya Alshad Ahmad Ajak Tiara Andini Bertemu dan Buka Puasa Bersama Kakak-kakak Perempuannya

Menurut dia, kemajuan Kabupaten Bandung tak bisa lepas dari sinergitas Pemkab Bandung dan Warga.

"Intinya dalam momen ulangtahun ini adalah renungan bagi seluruh penyelenggara pemerintahan Kabupaten Bandung dan untuk rakyat Kabupaten Bandung untuk selalu kerjasama bagaimana mengevaluasi pekerjaan yang sudah berhasil dan belum tercapai," jelasnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x